Laporan Wartawan Grid.ID, Siti Nur Qasanah
Grid.ID - Ria Ricis, Youtuber berkepribadian ceria itu ternyata pernah terpuruk.
Melalui kanal YouTube Ricis TV yang dipublikasikan pada Minggu (3/2/2019), Ria Ricis ungkap alasan yang membuatnya sampai berada di titik terendah dalam hidupnya.
Ria Ricis mengatakan jika penyebabnya bukanlah tentang patah hati, tentang putus cinta, atau ditinggalkan.
Baca Juga : Pernah Dikecewakan, Ria Ricis Sebut Dirinya Perlu Belajar Ihklas
Ia mengungkapkan bahwa hal itu disebabkan karena pengkhianatan atas kepercayaan yang telah ia bangun selama bertahun-tahun oleh orang yang dianggapnya dekat.
"Titik terendah atau masa-masa lemahnya Ria Ricis selama hidup bukan tentang patah hati, bukan tentang putus cinta, bukan tentang ditinggal orang, bukan tentang sekolah," jelas Ria Ricis seperti dikutip oleh Grid.ID.
"Tapi ini adalah tentang kepercayaan yang mungkin udah dibangun bertahun-tahun oleh orang yang sudah aku anggap dekat, aku merasa dikhianati, sebenernya nggak dikhianati cuma aku merasa 'Ya Allah kalaupun aku ada salah kenapa harus begini'," tambahnya.
Baca Juga : Jodohkan Ria Ricis dengan Orang Kalem, Shireen Sungkar: Biar Nanti Anak-anaknya Nggak Stres!
Bahkan karena hal itu, ia sampai dikata-katain oleh orang-orang dengan kata-kata kasar dan tidak manusiawi.
Karena hal itu pula, ia sampai menangis berhari-hari.
"Aku pernah tiga sampai empat hari gitu aku nangis-nangis bombai, setelah salat subuh aku yang bener-bener nangis banget, sampek mungkin mau pingsan," tutur Ria Ricis.
Baca Juga : Nggak Nyangka Ria Ricis Punya Barang Ini di Kamar Barunya!
Detailnya, Ria Ricis telah diadu domba oleh orang yang sudah dianggapnya sebagai keluarga, sehingga ia merasa dikhianati dan dibohongi.
Meskipun demikian, Ria Ricis menuturkan jika ada hikmah yang biasa ia peroleh dari kasus tersebut.
"Perlakuan baik yang sudah kita buat ke orang lain, ketika kita mengharapkan imbalan atau mengharapkan hal serupa seperti kita mengharapkan dia baik juga ke kita, ternyata itu adalah hal yang salah besar, karena artinya itu kita tidak ikhlas dan tulus dalam melakukan kebaikan," ujar Ria Ricis.
Baca Juga : Foto-foto Mewahnya Kamar Ria Ricis, Serba Pink dan Penuh Nuansa Hello Kitty
Ria Ricis mengatakan keikhlasan adalah saat kita tidak mengharapkan apapun dari seseorang, tetapi Lillahi Ta'ala karena Allah SWT. (*)
Bikin Ngakak, Momen Sopir Kebingungan saat Anak Bule Nangis Ditinggal Ibunya di Bus
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Siti Nur Qasanah |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |