Laporan Wartawan Grid.ID, Okki Margaretha
Grid.ID – Aktor tampan Marcell Chandrawinata akan menikahi tunangannya, Priscilla Deasy Tirtadjaya, hari ini, Jumat (24/11/2017) di Bali.
Detik-detik jelang waktu pernikahan Marcel dan Deasy diabadikan oleh seorang fashion stylist langganan para artis, Caren Delano.
Caren mengabadikan momen-momen di mana Deasy mulai didandani, sampai akhirnya memakai gaun putih panjang, lengkap dengan veil dan mahkotanya.
Deasy tampak cantik ketika memakai baju pengantin yang akan menjadi saksi pernikahannya dengan Marcel.
Raut wajah haru juga terlihat saat Deasy mendapatkan ciuman dari kedua orangtuanya.
Sementara itu, Caren juga mengabadikan momen saat Marcel didampingi oleh saudara kembarnya, Mischa Candrawinata, dan sang kakak, Nadine Chandrawinata, sebelum menuju altar gereja.
Momen ini sungguh mengharukan karena Marcel mengaku jika tadi malam, adalah momen terakhir dia bisa tidur satu kamar dengan saudara kembarnya, Mischa.
“Iya nih terakhir tidur sekamar sama Mischa,” kata Marcel sambil memeluk Mischa.
Sebelumnya, Marcel juga mendapatkan ciuman mengharukan dari kedua orangtuanya.
Berjuang Halalin Pacar di Jepang dan Sudah Dilamar, Pria Wonogiri Berujung Ditinggal Nikah: Tak Kusangka
Penulis | : | Okki Margaretha |
Editor | : | Okki Margaretha |