Grid.ID - Bangku merupakan papan berkaki yang berfungsi sebagai tempat duduk.
Bangku tak hanya bisa diletakkan di dalam rumah, tapi juga bisa diluar seperti, seperti di taman atau trotoar.
Kebanyakan bangku dibuat dari kayu.
Kayu akan meampilkan kesan kokoh, kuat dan klasik.
( BACA : Hati-hati, Kekurangan Vitamin K Bisa Sebabkan Masalah Serius, wah Apa ya Kira-kira? )
Meskipun klasik, bangku bisa beradaptasi dengan gaya modern.
Cocok buat kalian yang ingin mengisi rumah dengan perabotan unik.
Dikutip dari laman remodelista, inilah 6 model bangku modern klasik.
1. The Plank Settle
Berbentuk besar dengan sandaran tinggi dan kokoh.
Bangku seperti ini biasanya digunakan di pub atau gereja.
2. Marolles
Kursi ini didesain oleh seniman Jean Touret pada tahun 1947.
Desain terbaru kembali dihidupkan oleh Ed Clay, pembuat furnitur di Carneros, California.
3. Bangku Jepang
Perancang Los Angeles Shin Okuda dari Waka Waka membuat perabotan berbentuk unik yang terinspirasi oleh arsitektur kuil Jepang.
Bangku ini menjadi furnitur primitif modern karena bentuknya yang unik.
4. BBDW
Furnitur BBDW muncul dalam warna hitam dan claro walnut, gandum putih, ambrosia dan harimau maple.
5. Bangku bar
Bangku bar dan kafe dikenal memiliki kaki yang tinggi.
Dari dahulu sampai sekarang, kursi ini masih digunakan.
6. Bangku commune
Perancang Neri & Hu merancang furnitur ini.
Kedunya, terinspirasi dari hubungan sosial masyarakat.
Bagaimana menurut kalian?
(*)
Viral Rumah Dijual Rp 27 Juta di Yogyakarta, Kondisinya Horor dan Bikin Merinding, Akan Dibeli Joko Anwar?
Penulis | : | Afif Khoirul M |
Editor | : | Afif Khoirul M |