Laporan Wartawan Grid.ID, Rangga Gani Satrio
Grid.ID - Kebahagian masih menyelimuti komedian Augie Fantinus yang bebas dari Rutan Salemba, Jakarta Pusat pada Senin (11/3/2019) malam.
Bukan hanya Augie Fantinus, istrinya, Adriana Bustami, juga mensyukuri kebebasan sang suami setelah tidak bersama selama 5 bulan.
Sehingga Adriana Bustami memberikan pesan kepada Augie Fantinus untuk semangat menjalani hari-hari setelah bebas.
Baca Juga : Ini Ucapan Augie Fantinus untuk Penghuni Rutan Salemba Setelah Bebas
Hal itu disampaikan Adriana Bustami kepada Augie Fantinus di hadapan awak media, pada hari kebebasannya.
"Pokoknya sekarang kamu harus semangat, mulai dari nol lagi, berkreativitas dan berkarya yang banyak. Pokoknya pikiran semua yang positif, yang negatif dihiraukan aja," kata Adriana Bustami.
Kendati demikian, bapak satu anak itu mengaku akan lebih berhati-hati dalam menggunakan media sosial.
Baca Juga : Pasca Bebas, Augie Fantinus Bingung Penuhi Keinginan Makanan Favorit
Penulis | : | Rangga Gani Satrio |
Editor | : | Deshinta Nindya A |