Laporan Wartawan Grid.ID, Elizabeth Ayudya RR
Grid.ID - Lama tak muncul di televisi, kali ini model sekaligus aktris cantik Catherine Wilson atau yang biasa dipanggil Keket menjadi sorotan netizen.
Hal itu dikarenakan sebuah postingan foto di Instagramnya.
Berdasarkan pantauan Grid.ID, Keket mengunggah foto kebersamaannya dengan beberapa temannya di salah satu pesta.
(BACA: Ingin Rambut Kusammu Kembali Menjadi Hitam Berkilau? Ini Dia Bahan Alami yang Dapat Membantumu)
Menariknya, Keket mengabadikan momen tersebut dengan aplikasi kamera yang dapat mempercantik diri atau yang disebut 'beauty plus'.
Keket pun mengunggah foto itu tanpa menghilangkan water mark 'beauty plus' yag tertera di pojok kanan bawah.
Postingan tersebut kemudian diunggah ulang oleh akun @lambe_lamis dan mendapatkan komentar para netizen.
"Udah cantik kenapa juga pakai kamera gitu," tulis pemilik akun @wiyan.talim.
"Jaman sekarang kecantikan dan keseksian tergantung hp masing-masing," tulis pemilik akun @trayessa.
"Mukanya malah jadi rata gitu, kayaknya baru pertama kali pakai beauty plus nih," tulis pemilik akun @melissa.chasy.
(BACA: Videonya Viral, Begini Nasib Pria yang Bertingkah Tak Senonoh Saat Joget Pertunjukkan Tari di Bali)
"Haha, demi foto hits jaman now," tulis pemilik akun @shineskinpusat_cikarang.
Yah, tampaknya kita harus memaklumi kejadian ini, sebab artis juga manusia. (*)
Gunung Raung Erupsi Sehari Sebelum Natal, Pendaki Dengar Suara Ngeri ini dan Buru-buru Selamatkan Diri
Penulis | : | Atikah Ishmah W |
Editor | : | Atikah Ishmah W |