Laporan Wartawan Grid.ID, Rangga Gani Satrio
Grid.ID - Happy Salma dinikahi oleh pria bernama Tjokorda Bagus Dwi Santana Max Kerthyasa pada 3 Oktober 2010.
Hingga kini Happy Salma telah dikaruniai dua buah hati yang diberi nama Tjokorda Sri Kinandari Kerthyasa dan Tjokorda Ngurah Rayidaru Kerthyasa.
Soal keutuhan serta kebahagiaan keluarga, ternyata ada trik yang dilakukan oleh aktris usia 39 tahun itu untuk menjaga keharmonisan rumah tangga.
Salah satu yang dilakukan oleh Happy Salma ialah menjauhkan ponsel saat sedang bersama keluarga serta memperbanyak waktu untuk berlibur bersama keluarga.
"Caranya dengan menjauhkan handphone saat sedang bersama-sama, nyempetin ngobrol sama-sama," kata Happy Salma saat ditemui Grid.ID di Hotel Kempinski, Jakarta Pusat pada Jumat (15/3/2019).
Baca Juga : Unggah Foto Digendong Denny Sumargo, Daniel Mananta Diduga Sindir DJ Verny Hasan
Meskipun sudah bukan lagi pasangan muda, Happy Salma mengaku masih melakukan rutinitas selayaknya pasangan yang tengah berpacaran.
Selalu ada kesempatan bagi Happy Salma dan suaminya untuk melungkan waktu hanya berdua.
"Kita sempetin nge-date berdua, kita masih dinner gitu, maksudnya tetap luangkan waktu untuk berdua," cerita Happy Salma.
Baca Juga : Belum Belanja Perlengkapan Bayi, Tasya Kamila Manfaatkan Barang-barang Keponakan
Happy Salma tak menampik kenyataan bahwa menjaga kehamornisan bukanlah hal mudah.
Penulis | : | Rangga Gani Satrio |
Editor | : | Winda Lola Pramuditta |