Laporan Wartawan Grid.ID, Dinda Tiara Alfianti
Grid.ID - Terkadang kamu tetap merasa bahwa program dietmu belum berhasil jika perut buncitmu masih saja mengganggu.
Padahal, sudah berbagai macam cara telah ditempuh untuk mengecilkan perut dan masih saja belum berhasil.
Ternyata bagian perut merupakan bagian tubuh yang paling sulit untuk dikecilkan dengan hanya mengandalkan program diet dan olahraga saja.
(BACA: Ingin Tampil Langsing? Ini Dia Jenis Perawatan yang Cocok Banget Untuk Para Mama Muda!)
Hal ini juga dibenarkan oleh Anette Rehanawaty Kalia seorang ahli nutrisi di Marie France Bodyline yang ditemui Grid.ID dalam acara Beauty Talks "2018 Beauty Trends #BringOutTheBest" pada hari Senin (27/11), di Senayan City, Jakarta.
"Kalau banyak yang bilang bagian perut adalah bagian yang paling sulit untuk dikecilkan, menurut saya itu cukup benar, karena mungkin para wanita cenderung hanya fokus pada bagaimana cara agar terlihat langsing tanpa memikirkan cara untuk tubuh yang proporsional," kata Anette.
Anette juga menambahkan bahwa program mengecilkan perut akan berhasil asalkan diimbangi dengan pemilihan makanan yang dikonsumsi.
"Setiap wanita akan gagal untuk mengecilkan perut mereka meskipun menjalankan berbagai program, agar perut kecil ada baiknya kita menghindari konsumsi minuman beralkohol juga soda yang mempunyai dampak buruk di dalam perut kita," jelasnya.
(BACA: Jadi Korban Tabrakan, Kepala Mustakim Malah Dipukul Pakai Kunci Roda Hingga Tewas?)
Alkohol terbukti dapat membuat perut semakin buncit karena minuman ini mengandung kalori yang tinggi sehingga sama saja seperti makan makanan yang berlemak.
Jadi kalau program diet yang kamu jalani mau berhasil, coba dihindari ya alkohol dan sodanya! (*)
Viral, Gadis Keturunan Indonesia yang Juga Anak dari Artis Lawas Ini Dinikahi Pangeran dari Kerajaan Malaysia, Siapa?
Penulis | : | Jeanne Pita |
Editor | : | Jeanne Pita |