Laporan wartawan Grid.ID, Ria Theresia Situmorang
Grid.ID - Artis peran Tsania Marwa resmi melaporkan mantan suaminya, Atalarik Syah, dan dua saudaranya, Attila Syah dan Doni ke Polres Bogor.
Kejadian tak menyenangkan yang Tsania Marwa dapatkan saat berkunjung menemui anaknya di rumahnya di daerah Sentul, Jawa Barat berakhir dengan laporan ke kepolisian.
Ditemui Grid.ID di kawasan Gambir, Jakarta Barat pada Selasa (19/3/2019), ibu dua anak ini membenarkan kalau ia mempolisikan tiga pria yang pada kejadian pada Sabtu (16/3/2019) sedang berada di rumah Atalarik Syah.
Baca Juga : Tsania Marwa Sebut Atalarik Syah Sempat Menarik Tas Hingga Merampas Handphonenya Saat Ingin Mengunjungi Anak
"Bapak Atalarik Syah, Attila Syah, Doni," buka Tsania Marwa didampingi kuasa hukumnya.
"Pas malem itu, saya memutuskan untuk membuat laporan dan akhirnya laporan saya diterima Polres Bogor pada hari Minggu 17 Maret 2019," lanjutnya.
Tsania menambahkan kalau ketiganya dikenai dua pasal yakni penganiyaan dan perbuatan tidak menyenangkan dengan menarik hingga menggeledah tasnya serta merampas handphone-nya hingga meninggalkan bekas luka di area tangannya.
Baca Juga : Sindir Tsania Marwa di Depan Ibu Mertua, Atalarik Syah: Jangan Salah Ngasih Informasi, Nanti Viral!
"Saya sebelumnya sudah ke dokter untuk keperluan visum. Dan itu saya sudah ajukan untuk bukti laporan awal," ucapnya.
Wanita berusia 27 tahun ini menambahkan kronologi kejadian pada hari Sabtu (16/3/2019), bahwa Atalarik memang sengaja menyindirnya dengan kalimat tak menyenangkan saat ia mengunjungi anaknya seorang diri.
"Makanya saya sangat menyesalkan banget kenapa harus sampai seperti itu. Karena itu nggak perlu. Saya datang dengan niat baik, bermain dengan anak-anak saya, nggak ada niat mau ngambil atau nyelakain anak saya," ungkapnya.
Baca Juga : Atalarik Syah Sindir Tsania Marwa Saat Datangi Rumahnya: di Luar Aja, Kamu Bukan Muhrim Saya!
Baca Juga : Super Pangling! Tampilan Istri Baim Wong Paula Verhoeven dalam Balutan Busana Kebaya Hijab Syar'i
Ia menambahkan kalau ia juga memenuhi syarat dari Atalarik dengan hanya datang seorang diri ke rumah tersebut tanpa orang tua atau saudaranya.
"Saya memenuhi syarat loh datang sendiri. Dengan semua mental yang saya punya, datang ke sana sendiri. Tapi tetep aja ada celahnya saya disalahin gitu," sesalnya.
Terakhir, Tsania berharap mendapatkan keadilan dalam pemecahan kasus ini karena bagaimana pun ia ingin diakui sebagai ibu yang dibutuhkan kasih sayangnya oleh kedua anaknya.
Baca Juga : Liburan ke Amsterdam Tanpa Ruben Onsu, Sarwendah Jadi Sorotan Saat Pakai Tas Seharga 121 Juta Rupiah!
Baca Juga : Sebelum Alami Kekerasan Fisik, Tsania Marwa dan Atalarik Syah Sempat Cekcok
"Saya berharap mendapatkan keadilan yang sebaik-baiknya karena saya sebagai warga negara dan pribadi merasa sudah sangat dirugikan," tutupnya.
(*)
Tangis Nunung Pecah saat Singgung Soal Kariernya di Dunia Hiburan, Sebut Perannya Kini Sudah Tergantikan
Penulis | : | Ria Theresia |
Editor | : | Deshinta Nindya A |