Grid.ID - Penghargaan SCTV Awards kembali digelar untuk yang ke-17 kalinya, Rabu (29/11/2017).
SCTV Awards adalah sebuah ajang penghargaan yang diberikan oleh SCTV untuk pemain sinetron, grup musik, dan program acara.
Terdapat sembilan kategori dalam SCTV Awards yaitu Aktor Pemeran Utama Ngetop, Aktris Pemeran Utama Ngetop, Aktor Pendamping Ngetop, Aktris Pemeran Pendamping Ngetop, Pembawa Acara Ngetop, Penyanyi Ngetop, Grup Band Ngetop, Iklan Ngetop, dan Program Ngetop.
SCTV Awards sudah diadakan sejak tahun 2001.
(5 Cara Membuat Liburan Akhir Tahunmu Menyenangkan Tanpa Repot)
Untuk tahun ini, ada beberapa nama pemenang yang tahun sebelumnya belum pernah mendapatkan penghargaan dan ada juga yang sudah pernah.
Salah satunya adalah Andhika Pratama yang tahun ini meraih penghargaan sebagai Pembawa Acara Ngetop.
Bagi pria kelahiran 11 November 1986, penghargaan ini adalah penghargaan SCTV Award untuk ketiga kalinya dalam kategori yang sama.
Andhika Pratama meraih penghargaan sebagai Pembawa Acara Ngetop pada tahun 2013 dan 2014.
Penghargaan ini memberikan kebahagiaan kepada keluarganya.
(Stuntman Demian Aditya Dikabarkan Kritis, Begini Ngerinya Lokasi Aksi Maut The Death Drop Itu!)
Istrinya, Ussy Sulistiawaty, pun lantas memberikan apresiasi kepada Andhika Pratama.
Talitha Curtis Bongkar Kelakuan Ibu Angkat, Pernah Sodorin Dirinya ke Om-om di Usia 13 Tahun Demi Hal Ini
Penulis | : | Alfa Pratama |
Editor | : | Alfa Pratama |