Grid.ID - Seorang youtuber Sacha Stevenson mengkritik kemampuan bahasa Inggris Syahrini dalam video YouTubenya.
Menurut Sacha Stevenson, kemampuan bahasa Inggris Syahrini lumayan bagus, tetapi masih ada beberapa kesalahan.
Kemampuan pengucapan kata dalam bahasa Inggris Syahrini dikritik Sacha Stenvenson lantaran terdapat beberapa kesalahan.
Baca Juga : Pilih Luna Maya Dibandingkan Syahrini untuk Jadi Istri, Bule Jerman: yang Ini Buat Pacar Aja
Sacha Stevenson merupakan bule Kanada yang telah lama menetap dan menikah dengan seorang WNI bernama Angga Prasetya.
Nama Sacha Stevenson melambung setelah video YouTube 'How to Act Indonesia' menjadi perbincangan publik.
Dalam video itu, Sacha sangat mengerti dengan budaya Indonesia dan fasih berbahasa Indonesia.
Karena itulah, Sacha Stenvenson kemudian menerima banyak tawaran dari berbagai acara televisi.
Bahkan, ia sempat beberapa kali berakting dalam film Indonesia diantaranya, Comic 8: Casino Kings dan Maselambo pada tahun 2015 lalu.
Kini, ia tampak lebih fokus pada keluarga kecilnya dan disibukkan sebagai seorang YouTuber.
Baca Juga : Polisi Benarkan Syahrini Bikin Laporan Terhadap Lia Ladysta
Kimberly Ryder Klarifikasi soal Lemari Plastik yang Jadi Omongan Netizen, Ada Sejarah Miris di Baliknya
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Novita Desy Prasetyowati |
Editor | : | Novita Desy Prasetyowati |