Laporan Wartawan Grid.ID, Rangga Gani Satrio
Grid.ID - Menjadi juri sekaligus mentor dalam ajang pencarian bakat The Voice Indonesia, ternyata tidak mudah bagi penyanyi Titi DJ.
Sebab saat harus mengambil keputusan untuk memilih salah satu anak didiknya, Titi DJ malah menitikkan air mata.
Hal ini lantaran Titi DJ mengaku bingung untuk memutuskan salah satu dari tiga anak didiknya, yaitu Febri, Jogi, dan Gancar untuk lanjut ke babak final pekan depan.
Baca Juga : Penampilan Tetap Menarik, Titi DJ Mengaku Jarang Lakukan Perawatan di Salon
Untungnya, Waode yang juga anak didik Titi DJ sudah lolos melalui vote, sehingga ia akan lebih sedikit pilihannya.
"Saya sedih," ungkap Titi DJ saat ditemui Grid.ID di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat pada Kamis (21/3/2019) malam.
"Sangat berat sekali karena tiga-tiganya penampilannya maksimal, enggak ada salah, enggak cacatnya. Semuanya memberikan yang maksimal, yang mereka bisa dan itu sangat-sangat membanggakan untuk saya tapi juga menyusahkan untuk saya," sambungnya.
Baca Juga : Memasuki Usia 52 Tahun, Titi DJ Berbagi Tips Menjaga Penampilannya
Viral Peserta Indonesian Idol Punya Suara Unik Mirip Optimus Prime, Anang Hermansyah Langsung Ramal Begini
Penulis | : | Rangga Gani Satrio |
Editor | : | Deshinta Nindya A |