Grid.ID - Pesta ulang tahun Bunga Citra Lestari yang diadakan kemarin (22/3/2019) berlangsung meriah.
Diadakan di sebuah cafe, pesta ulang tahun Bunga Citra Lestari ini dihadiri sejumlah kalangan selebriti, termasuk Luna Maya dan Ariel Noah.
Dan diduga dalam momen pesta ulang tahun Bunga Citra Lestari ini sosok Ariel Noah dan Luna Maya tampak sedang mengobrol bersama.
Baca Juga : Bule Ini Pilih Luna Maya Jadi Istrinya Ketimbang Syahrini, Kenapa Ya?
Momen ini terekam lewat sebuah postingan di update Instagram Story makeup artist (MUA) kenamaan, Bubah Alfian.
Ya, Bubah Alfian yang dikenal dekat dengan Bunga Citra Lestari ini juga turut hadir di momen pesta ulang tahun BCL.
Ariel Noah sendiri selain diundang juga didapuk untuk menyanyikan lagu 'Happy Birthday' buat Bunga Citra Lestari.
Baca Juga : Ariel Noah dan Luna Maya Kepergok Hadiri Ulang Tahun Bunga Citra Lestari, Temu Kangen?
Dalam video yang terekam di update Instagram Story Bubah Alfian tersebut, tampak sesosok pria mengenakan kaos hitam.
Di sampingnya berdiri seorang wanita berambut panjang dengan rambut panjang yang memakai outfit bermotif animal print alias loreng-loreng.
Di update Instagram Story tersebut, Bubah Alfian jelas-jelas me-mention akun Instagram Ariel Noah dan Luna Maya.
Baca Juga : Adu Gaya Luna Maya VS Syahrini Saat Traveling Naik Pesawat, Siapa Paling Modis?
3 Bulan Nunggak SPP, Siswa SD Duduk di Lantai Jadi Tontonan Teman Sekelas, Pagi sampai Siang Tak Boleh Duduk di Bangku
Source | : | |
Penulis | : | Andika Thaselia |
Editor | : | Andika Thaselia |