Grid.ID - Peringatan Isra Miraj 2019 selalu identik dengan kumpulan ucapan Isra Miraj penuh makna yang cocok untuk update status di media sosial.
Dalam menyambut peringatan Isra Miraj 2019, daftar kumpulan ucapan Isra Miraj sangat cocok untuk kamu yang ingin update status media sosial Instagram, Facebook, Twitter dan lain-lain.
Selain update status di media sosial, kumpulan ucapan Isra Miraj 2019 ini juga cocok untuk dikirimkan kepada sanak saudara dan kerabat melalui pesan atau aplikasi Whatsapp.
Baca Juga : Sambut Isra Mi'raj, Via Vallen Tampil Cantik dan Anggun dengan Busana Hijab
Bagi para umat muslim di berbagai belahan bumi manapun, Isra Miraj adalah peristiwa penting dalam sejarah agama islam.
Melansir Kompas.com, Isra Miraj adalah peristiwa penting dimana Nabi Muhammad SAW pertama kali menerima perintah shalat lima waktu dari Allah SWT.
Peringatan Isra Miraj sendiri jatuh pada setiap tanggal 27 Rajab dalam kalender Hijriah.
Baca Juga : Sambut Isra Mi'raj, Syahrini Tampil Cantik Kenakan Hijab
Tidak hanya menjadi peringatan penting dalam sejarah islam, Isra Miraj juga menjadi penanda datangnya bulan suci Ramadhan bagi para umat muslim di dunia.
Di Indonesia sendiri, peringatan Isra Miraj adalah hari besar yang ditandai sebagai hari libur nasional.
Dalam rangka menyambut peringatan Isra Miraj, masyarakat Indonesia pun memiliki tradisi dan budaya yang berbeda-beda di setiap daerah.
Baca Juga : Kumpulan Ucapan Maulid Nabi 2018 untuk Update Status di Media Sosial
Kendati memiliki tradisi yang berbeda-beda, di era teknologi maju seperti ini cara termudah dalam menyambut Isra Miraj adalah mengupdate status media sosial dengan kumpulan ucapan penuh dengan makna.
Tidak hanya mengupdate status di media sosial, kumpulan ucapan dalam menyambut peringatan Isra Miraj ini juga cocok untuk dikirimkan kepada kerabat dan sanak saudara.
ika kamu masih belum menemukan ide untuk update di hari besar ini, contek saja kumpulan ucapan Isra Miraj 2019 berikut ini.
Baca Juga : Paskah 2019: Bagikan Kasih Melalui 7 Ucapan Selamat Paskah dalam Bahasa Inggris, Intip Yuk!
Berikut kumpulan ucapan Isra Miraj 2019 yang Grid.ID rangkum dari Bangkapos dan Tribun Jambi.
1. Hari ini merupakan hari peringatan Isra Miraj. Tidak ada kata yang pas diungkapkan selain ucapan selamat kepada seluruh umat muslim. Semoga syafa’at Rasulullah SAW selalu menyertai perjalanan hidup kita didunia. Aamiin Ya Rabbal Alamiin.
2. Selamat memperingati hari Isra Miraj Hijiriah untuk semua umat muslim di dunia. Kita perlu bersyukur kepada Allah SWT yang telah mengirimkan kita seorang pemimpin yang telah menuntun kita dari kegelapan menuju cahaya kehidupan yang terang benderang.
Baca Juga : Saat Ini Indonesia Punya 3 Ganda Putra Atlet Bulu Tangkis Terbaik yang Masuk 10 Besar Ranking BWF!
3. Selamat hari Isra Miraj bagi seluruh umat Islam. Semoga ini menjadi awal bagi kita untuk bisa meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT.
4. Selamat memperingati Isra Miraj Rasulullah SAW untuk saudaraku. Semoga kita juga bisa mengikuti jejak dan meneladani akhlak beliau.
5. Selamat hari Isra Miraj untuk umat muslim yang merayakannya. Semoga kita menjadi pribadi yang semakin sempurna iman dan ketakwaannya kepada Allah SWT.
Baca Juga : Tips Jitu ala Chacha Frederica agar Sukses dalam Berbisnis
6. Sahabat muslimku, jadikan peringatan Isra Miraj yang jatuh pada hari ini sebagai awal untuk meningkatkan amaliah ubudiyyah kita kepada Allah SWT sesuai dengan sunnah Rasulullah SAW.
7. Semoga dengan datangnya peringatan hari Isra Miraj ini dapat mengokohkan kembali iman dan taqwa kita kepada Allah SWT.
8. Selamat hari Isra Miraj untukmu, dan jadikan makna hari ini sebagai momentum dalam kehidupan untuk tetap tawadu dan bertaqwa.
Baca Juga : Terpuruk dan Putus Asa? 5 Kutipan Tokoh Ternama Ini Akan Memberimu Energi Positif!
9. Selamat hari Isra Miraj untuk semua muslim di seluruh dunia, semoga kisah perjalanan Nabi Muhammad SAW bisa mengingatkan kita kembali pada kuasa dan kebesaran Allah SWT.
10. Selamat memperingati Isra Miraj untukmu kawan, semoga makna dari bulan penuh keindahan ini tetap tertanam dalam hati dan benak kita, disertai dengan doa dan harapan agar kita selalu terjaga dari hidayah-Nya.
Nah, itu tadi beberapa ucapan Isra Miraj 2019 yang cocok untuk update statusmu di media sosial. (*)
Viral, Pernikahan Ini Sajikan Menu Mie Instan untuk Undangan yang Datang padahal Tajir, Tamu: Kami Juga Bawa Bekal Sendiri
Source | : | Kompas.com,Tribun Jambi,BangkaPos |
Penulis | : | Tata Lugas Nastiti |
Editor | : | Tata Lugas Nastiti |