Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Dienfitri Awalia
Grid.ID - Perseteruan antara mantan pedangdut Tessa Mariska dan Nikita Mirzani masih berlangsung.
Kisruh Tessa Mariska dengan Nikita Mirzani berawal ketika Nikita mencatut komentar anak Tessa, Anggie Jhovanny, di sebuah akun gosip di Instagram.
Dalam komentar itu, Anggie Jhovanny mengatakan kelak anak-anak Nikita Mirzani akan sakit hati lantaran melihat jejak digital sang ibu.
Tangkap layar komentar Anggie Jhovanny kemudian dipajang oleh Nikita Mirzani di instastory instagramnya dengan mengatakan bahwa ia akan memenjarakan si penulis komentar tersebut.
Imbas dari tindakan Nikita, sontak Instagram Anggie pun jadi diserang netizen.
Tak sedikit komentar netizen melalui direct message yang masuk ke Instagram Anggie.
Baca Juga : Nikita Mirzani Unggah Foto Istri Haji Isam Lengkap dengan Hashtag Restu, Sindir Syahrini?
Saat ditemui Grid.ID di kawasan Tendean, Mampang, Jakarta Selatan, Senin (1/4/2019), Tessa bahkan mengaku anaknya diancam netizen.
"Dampaknya anak saya di-dm, disuruh cium kaki Nikita dan minta duit si Nikita. Dampaknya banyak. Saya sebagai ibu enggak mau anak saya digituin," tutur Tessa.
Karena hal tersebut, Tessa dan Anggie pun akhirnya melaporkan tindakan Nikita Mirzani ke Polda Metro Jaya.
Penulis | : | Annisa Dienfitri |
Editor | : | Nurul Nareswari |