Laporan wartawan Grid.ID, Ria Theresia Situmorang
Grid.ID - Nikita Mirzani dikenal sebagai artis kontroversial yang tak pernah terlihat takut melawan musuh-musuhnya.
Wanita yang tengah mengandung 8 bulan tersebut mengaku tak ingin meladeni orang-orang yang berseteru dengannya.
Ditemui Grid.ID di kawasan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan pada Senin (1/4/2019), Nikita menyebut ada orang yang sejak tahun 2018 selalu mencari masalah dengannya.
Baca Juga : Kerap Berseteru dengan Berbagai Kalangan, Nikita Mirzani: Kenapa ya Gue Harus Berantem sama Sampah?
"Sebenarnya gue nggak mau ladenin. Kalau mau diingat-ingat, dari 2018 Niki ada masuk ke salah satu akun Instagram milik sampah juga," ujarnya menyindir Kriss Hatta dan pengacaranya, Indra Tarigan.
Nikita menyebut akun Instagram keduanya selalu mencemooh dirinya, yang mungkin dikarenakan ia memiliki kedekatan dengan Billy Syahputra.
"Selalu diposting, gara-gara Niki juga berteman dengan Billy Syahputra, kan," ungkap Nikita.
"Niki diam nggak mau ladenin, karena kalau diladenin memang itu maunya dia, kan. Tapi lama-lama ya memang harus diladenin, gitu," terangnya.
Baca Juga : Putrinya Menanggung Malu Akibat Ulah Nikita Mirzani, Tessa Mariska: Sebulan Dia Down!
Hari Keberuntungan Berdasarkan Shio di Tahun 2025, Tanggal Baik untuk Mulai Bisnis hingga Pernikahan
Penulis | : | Ria Theresia |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |