Grid.ID – Menjelang liburan, pastinya kamu sudah membuat segudang rencana bersama keluarga, kan?
Bagi kamu yang baru saja melahirkan, tentu tidak ingin melewatkan momen liburan bersama sang buah hati tercinta.
Apalagi jika ini adalah perjalanan pertamamu sebagai ibu dan anak.
Membayangkan saja rasanya sudah menyenangkan.
Namun, sekilas terlintas pikiran “repot nggak sih kalau bayi diajak berlibur?”
Buang pikiran itu jauh-jauh karena ini akan menjadi momen yang tak terlupakan.
Liburan bersama buah hati akan tetap menyenangkan jika semuanya dipersiapkan dengan baik.
Nah, untuk menyambut musim liburan yang sudah di depan mata, Grid.ID sudah merangkum delapan hal yang harus dipersiapkan saat akan liburan bersama buah hati.
(BACA: Mantan Personil Girlband Korea Ini Hamil Anak ke Dua, Dia Akan Lakukan Hal Ini )
Yuk intip apa aja sih:
1. Car Seat
Ini menjadi hal terpenting ketika melakukan perjalanan jauh bersama buah hati.
Car seat ini berguna untuk memberikan ruang yang lebih luas kepada bayi saat tidur.
Karena ketika dipangku saja, hal ini akan membatasi ruang gerak si bayi.
2. Selimut Bayi
Tentunya daya tahan orang dewasa berbeda dengan anak kecil, apalagi bayi.
Sebaiknya, selimut adalah hal yang selalu dibawa saat melakukan perjalanan.
Baik kapanpun dan dimanapun.
Apalagi di cuaca yang sering berubah-ubah seperti ini.
(BACA: Kreatifnya Kebangetan, Deretan Sofa Unik Ini Bikin Kamu Nggak Pengin Duduk, Ada yang Berduri loh!)
3. Wadah
Siapkan beberapa wadah untuk tempat popok, bedak, susu dan perlengkapan lainnya agar lebih mudah saat mencari.
4. Popok
Pastikan stok popok mencukupi yaa.
Belum tentu di tempat liburan kamu bisa menemukan toko yang menjual popok.
(BACA: VIDEO: Pria Tunawicara Laksanakan Ijab Kabul, Para Hadirin Nggak Bisa Ngebendung Air Mata)
5. Baju ganti untuk buah hati
Biasanya anak kecil lebih mudah mengeluarkan keringat.
Untuk itu sebaiknya siapkan baju ganti lebih dari satu agar anak tetap nyaman selama liburan.
6. Snack dan Minuman
Hal ini juga tidak kalah pentingnya loh untuk mengantisipasi kemacetan agar buah hati tidak telat makan.
(BACA: Lakukan 6 Hal Ini Sebelum Tidur, Bikin Berat Badan Turun loh)
7. Gadget
Siapkan gadget yang diisi dengan video-video lucu, untuk jaga-jaga saat anak rewel.
8. Kamera
Pastikan momen-momen berharga bersama buah hati itu terekam di kamera untuk kenang-kenangan saat nanti anak sudah tumbuh dewasa. (*)
(Septiyanti Dwi Cahyani/Grid.ID)
Penulis | : | Jeanne Pita |
Editor | : | Jeanne Pita |