Grid.ID - Kasus yang menyeret nama Seungri ex BIGBANG cukup mendapat perhatian dunia.
Bagaimana tidak, kasus tersebut bukan hanya satu, melainkan merembet ke yang lainnya seperti kelab malam Burning Sun, Narkoba, dan video mesum ilegal.
Selain itu, kasus ini cukup menyita perhatian warga Korea Selatan, khususnya bagi mereka pecinta K-Pop.
Baca Juga : Jarang Terekspos! Ternyata Luna Maya Punya 2 Kakak Kandung yang Tampan dan Berprestasi
Sebab, kasus ini menyeret beberapa nama idol dan artis K-Pop tak hanya Seungri, ada pula Jung Joon Young, Choi Jong Hoon ex FTISLAND, dan lainnya.
Diketahui, Burning Sun merupakan nama dari salah satu kelab malam di Korea Selatan.
Di mana pihak Kepolisian Metropolitan Seoul menduga terjadi bisnis narkoba di dalam kelab malam tersebut.
Baca Juga : Dibayar Rp 2 Miliar, Syahrini Lebih Pilih E-Commerce daripada Reino Barack
Narkoba tersebut diberikan kepada wanita yang berada di sana lalu mereka diperkosa.
Polisi telah menetapkan beberapa tersangka dan saksi, di mana salah satu orang yang tengah diselediki adalah Seungri.
Seungri diperiksa karena ia menjadi salah satu investor di Burning Sun dan pernah bekerja di sana sebagai direktur eksekutif.
Baca Juga : 4 Sosok Hantu Huni Rumah Anang Hermansyah, Sara Wijayanto: Mereka Penjaga di Sini!
Kecelakaan Beruntun di Kota Batu, Siswa Ungkap Suasana Mencekam di Dalam Bus Rem Blong, Banyak yang Pingsan?
Penulis | : | None |
Editor | : | Dianita Anggraeni |