Laporan Wartawan Grid.ID, Asri Sulistyowati
Grid.ID - Pada momen 100 hari kepergian Dylan Sahara dan tim Seventeen band, Ifan Seventeen menggelar pengajian.
Pengajian tersebut digelar Ifan Seventeen dan keluarga pada Rabu (3/4/2019).
Setelah ditinggal sang istri pergi menghadap Sang Khaliq, vokalis grup Seventeen ini diminta netizen untuk ikhlas dan move on.
Bahkan netizen menjodohkan Ifan Seventeen dengan Juliana Moechtar, istri almahrum Herman gitaris Seventeen.
Dilansir Grid.ID dari tayangan Silet yang diunggah kanal YouTube RCTI - INFOTAINMENT pada Jumat (5/4/2019), Ifan Seventeen memberikan jawabannya.
Ifan Seventeen mengaku sudah ikhlas, namun baginya ikhlas itu tak selalu berarti move on memiliki pasangan baru.
Baca Juga : 100 Hari Pasca Tsunami Banten, Ifan Seventeen dan Juliana Moechtar Ungkap Kerinduan Ditinggal Orang Tercinta
"Kadang-kadang misal kayak orang 'ikhlas dong atau move on dong, move on' itu banyak banget."
"Ya maksudku ikhlas tuh bukan move on juga, maksudku mencari yang baru misalnya ya, gitu," ucapnya.
Ifan Seventeen kini tengah menikmati hidupnya dengan kenangan-kenangan indahnya bersama mendiang Dylan Sahara.
Pabrik Uang Raffi Ahmad Bertambah, Bisnis Baru Suami Nagita Slavina Jadi Sorotan, Pantas Makin Kaya Raya
Penulis | : | Asri sulistyowati |
Editor | : | Nurul Nareswari |