Laporan wartawan Grid.ID, Pradipta Rismarini
Grid.ID – Merry diketahui sudah lama bekerja sebagai manajer Raffi Ahmad.
Terhitung sudah sembilan tahun lamanya Merry bekerja bersama Raffi Ahmad.
Bekerja sebagai manajer artis sekelas Raffi Ahmad ternyata tidak membuat Merry tinggal di tempat mewah.
Merry memilih tinggal di kontrakan sederhana di daerah Pasar Minggu.
Tempat tinggal Merry terletak di sebuah gang sempit dengan bangunan yang berdempet-dempet.
Rasanya bekerja menjadi manajer Raffi Ahmad bisa membuat Merry menemukan tempat tinggal yang lebih bagus.
Baca Juga : Sampaikan Pesan untuk Nagita Slavina, Merry: Sabar Kalo Punya Suami Kaya Bos Raffi Ahmad
Tapi di samping itu, Merry adalah seorang yang sederhana sehingga baginya tak masalah tinggal di kontrakan yang kecil.
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Pradipta Rismarini |
Editor | : | Pradipta Rismarini |