Laporan Wartawan Grid.ID, Septiyanti Dwi Cahyani
Grid.ID – Melahirkan adalah fase yang akan dialami seorang perempuan sebelum menjadi Ibu.
Setiap perempuan pasti mempunyai bayangannya masing-masing tentang proses kelahiran.
Kebanyakan perempuan pasti akan merasa takut saat menjelang kelahiran tiba.
Hal itu akan menjadi wajar jika kamu baru pertama kali mengalaminya.
Dilansir dari womansday.com, Inilah lima hal yang harus kamu ketahui ketika kamu sedang dalam persiapan kelahiran.
Yuk intip apa aja sih.
1. 22 Jam Masa Kontraksi bukan berarti 22 jam merasakan kontraksi
Bagi perempuan yang baru pertama kali mengalami kehamilan, pasti akan berpikiran bahwa kontraksi akan terjadi selama 22 jam penuh.
Padahal kenyataannya adalah ibu hanya akan merasakan kontraksi ketika bayi bereaksi.
Selebihnya, tidak akan begitu terasa.
(BACA: Kamu Sedang Stres? 3 Metode Ini Ampuh Untuk Membantumu Relaksasi)
2. Kontraksi adalah tanda yang bagus dalam proses melahirkan.
Pada dasarnya kontraksi yang dirasakan saat melahirkan adalah sama dengan kram perut ketika menstruasi.
Tidak perlu merasa takut atau khawatir, karena ketika kita mengalami kontraksi itu merupakan tanda bahwa si jabang bayi sedang bereaksi untuk keluar dari perut sang ibu.
Justru, akan menjadi bahaya jika sang ibu tidak merasakan apapun.
3. Bayangkan hal-hal yang positif
Buang jauh-jauh pikiran tentang rasa sakit saat melahirkan.
Bayangkan bahwa sebentar lagi kamu akan memeluk si bayi mungil tercinta.
4. Rasa sakit digantikan rasa bahagia
Kontraksi yang kamu alami tidak akan lama.
Kamu akan langsung melupakannya ketika melihat si jabang bayi ada di depan mata.
5. Pengalaman Berharga
Melahirkan bukanlah sesuatu yang harus ditakuti.
Melahirkan adalah pengalaman yang berharga bagi setiap perempuan dan inilah tanda kamu telah menjadi wanita seutuhnya.
Nah, udah ngga takut melahirkan lagi kan? (*)
Larang Ayah Rozak Jadi Calon Wali Kota Depok, Ayu Ting Ting Ngaku Tolak Tawaran Terjun ke Dunia Politik, Ternyata ini Alasannya
Penulis | : | Fahrisa Surya |
Editor | : | Fahrisa Surya |