Laporan Wartawan Grid.ID, Rissa Indrasty
Grid.ID - Nama artis cantik Raline Shah saat ini ikut serta terseret dalam kasus yang melibatkan Seungri Big Bang.
Seperti yang diketahui, Seungri terseret dalam skandal kasus perdagangan narkoba, pelecehan seksual, dan penyalahgunaan kamera tersembunyi di kelab Burning Sun.
Wanita berusia 33 tahun ini sendiri saat itu terlihat hadir pada pesta ulang tahun Seungri di Palawan, Filipina, pada 2017.
Hingga kini, polisi masih melakukan proses penyelidikan pada kasus yang terjadi di pesta ulang tahun Seungri tersebut.
Saat itu Seungri diduga menyewa 8 PSK untuk pesta ulang tahunnya.
Saat itu, pesta ulang tahun Seungri juga dihadiri banyak pesohor dan investor asing.
Nama Raline Shah pun semakin mencuat ke permukaan hingga menjadi sorotan media asing.
Di mana jepretan fotonya saat sedang bersama Seungri digunakan oleh media asing dalam sebuah artikel media Korea yang menceritakan kasus bisnis prostitusi lelaki tersebut.
Hal ini tentu saja memunculkan banyak pendapat yang mengarah pada hal negatif terhadap Raline Shah.
Menanggapi hal ini, Raline Shah mengakui maklum terhadap isu miring mengenai dirinya karena pekerjaannya sebagai artis.
Di samping itu, Raline Shah mengungkapkan bahwa dirinya menyesalkan skandal yang melibatkan Seungri.
Baca Juga : 8 Wanita Diinterogasi, Polisi Ungkap Dugaan Prostitusi dalam Acara Ulang Tahun Seungri di Palawan, Filipina
"Profesi saya ini sangat rawat dengan gosip ya," ungkap Raline Shah saat ditemui Grid.ID di kawasan FX Sudirman, Jakarta Selatan, Rabu (10/4/2019).
"Gosip itu juga merugikan saya dan saya sangat menyayangkan jika akhirnya sahabat saya, orang yang saya kenal juga terkena dampak negatifnya, imbasnya gitu," jelasnya.
Hal tersebut lantaran dirinya juga tak pernah memilih-milih teman meski dari negara asing.
Wanita kelahiran Jakarta ini juga mengaku tak tahu-menahu mengenai kasus yang melibatkan Seungri, karena dirinya juga tak pernah terkait bisnis yang dijalani lelaki tersebut.
"Karena pada akhirnya kita bisa berteman sama siapa saja dan kita orang Indonesia pasti suka bersosialisasi dan sangat positif jika ada teman yang punya karier di sini juga, biarpun dia orang Korea, orang luar negeri."
"Ujungnya kita nggak tau hal yang mereka lakukan di luar persahabatan itu," ungkap Raline Shah.
Ditegaskan oleh Raline Shah bahwa dirinya tak ingin dikaitkan dengan skandal yang melibatkan Seungri.
Baca Juga : Mengelak Saat Disebut Mengelola Burning Sun, Kini Bukti yang Memberatkan Seungri Terungkap
"Jadi, saya tidak ingin sekali terkait masalah ini. Sekali lagi yang ingin saya sampaikan, saya percaya dengan hukum, saya akan mendukung proses hukum yang baik dan benar," tutup Raline Shah. (*)
Cantiknya Menantu Hotman Paris, Winona Delany Tandra, Diam-diam Miliki Profesi Mentereng Ini!
Penulis | : | Rissa Indrasty |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |