Laporan Wartawan Grid.ID, Rissa Indrasty
Grid.ID - Ashanty mengaku akan mendukung pengusutan kasus dugaan penganiayaan yang menimpa gadis di bawah umur inisial AU.
Wanita berusia 34 tahun ini mengharapkan agar pihak kepolisian bekerja dengan baik.
Bagi Ashanty, para pelaku penganiayaan tidak boleh dibiarkan santai.
Ashanty menduga bahwa para pelaku tersebut tidak kapok meski sudah dihadapkan dengan urusan hukum.
"Oh pasti dong pasti, yang pasti aku lihatnya bukan hanya artis tapi paling nggak penegak hukum harus segera menindaklanjuti kasus ini,"
"Gimana anak itu nggak boleh bebas berkeliaran, gila di kantor polisi bisa selfie-selfie kayak nggak ada salah."
"Tapi itu model begitu kalau ditangkap polisi kayaknya bebel, karena ada orang yang berdarah dingin gitu yang mengerikan kan," ungkap Ashanty saat ditemui Grid.ID di kawasan Istora Senayan, Jakarta Selatan, Rabu (10/4/2019).
Baca Juga : Awas! Kebiasaan Menahan Kentut Bisa Berakibat Fatal, Salah-salah Malah Keluar dari Mulut
Ashanty sadar bahwa siswi SMA ynag diduga sebagai pelaku itu masih di bawah umur.
Kendati demikian, Ashanty tetap mendukung penuh kasus ini diusut secara hukum.
"Oh iya dong jalur hukum, nggak ada katanya kalau anak di bawah umur itu, itu nggak bisa dihukum seberat-beratnya itu nggak ada, apalagi dia udah masukan apatuh ke dalam ininya dia. Harus tuh dihukum," ungkap Ashanty.
Di lain hal, bukti visum AU dikabarkan sudah keluar dan hasilnya minim penganiayaan berat yang terjadi pada AU.
Hal tersebut pun memunculkan isu yang merupakan dugaan bahwa para pelaku dilindungi dan dibela oleh pihak-pihak tertentu.
Sejauh ini Ashanty mengaku belum mengetahui kabar burung tersebut.
Ashanty kemudian meminta agar publik jangan mengeluarkan isu dan dugaan-dugaan yang tak pasti.
Ashanty meminta publik agar tenang dan membiarkan aparat berwajib menangani kasus ini dengan tenang pula.
"Oh kalau sampe begitu kita nggak tahu, kalau begitu kita nggak percaya lagi dong sama aparat kita."
"Aku yakin aparat kita nggak seperti itu, jadi jangan kita asumsi ini asumsi itu, kasihan loh mereka lagi bekerja, jangan kita tuduh-tuduh wah begini begitu, jangan."
"Kalau memang nggak terjadi, baru deh. Tapi kalau ini kan masih baru, biarian mereka bekerja dulu."
"Pasti aparat punya anak juga kok, pasti mereka juga nggak mau ini dibiarkan, siapapun mau backingan ini itu nggak ada lah, Allah tuh pasti memberikan jalan yang terbaik," ungkap Ashanty.
(*)
Nyesek, Abidzar Al Ghifari Sampai Lakukan Ini Demi 'Hadirkan' Mendiang Uje di Pernikahan sang Adik, Umi Pipik Auto Mewek
Penulis | : | Rissa Indrasty |
Editor | : | Winda Lola Pramuditta |