Rilis BMKG memang menyebut adanya potensi tsunami dan status dinyatakan waspada.
Kompas TV memberitakan, estimasi potensi tsunami kurang dari 0,5 meter.
Bahkan kepala pelaksana BPBD Kabupaten Banggai telah mendapat rekomendasi dari BMKG setempat untuk mengevakuasi warga.
Baca Juga : Gempa Palu Resmi Dinyatakan Sebagai Fenomena Supershear Langka, ini Alasannya!
Hal senada juga disampaikan oleh Humas BNPB, Sutopo Purwo Nugroho.
Melalui cuitannya di akun Twitter @Sutopo_PN, Humas BNPB menyebut bahwa gempa ini berpotensi tsunami.
Status sementara Kabupaten Morowali adalah waspada.
Sebagian warga dilaporkan telah dievakuasi oleh dinas terkait.
"Gempa 6,9 SR berpusat di 85 km barat daya Banggai Sulteng.
"BMKG melaporkan gempa berpotensi di Kab Morowali dengan status Waspada.
Baca Juga : Oarfish, Ikan yang Kemunculannya Dipercaya Sebagai Pertanda Akan Terjadinya Gempa dan Tsunami
"Guncangan gempa dirasakan kuat di Kota Palu, Kab Luwu, Morowali dan Banggai.
"Sebagian warga evakuasi," tulis Sutopo Purwo Nugroho.
Gempa 6,9 SR berpusat di 85 km barat daya Banggai Sulteng. BMKG melaporkan gemppa berpotensi di Kab Morowali dengan status Waspada.
Guncangan gempa dirasakan kuat di Kota Palu, Kab Luwu, Morowali dan Banggai. Sebagian warga evakuasi. pic.twitter.com/ByzNqhlOGY
— Sutopo Purwo Nugroho (@Sutopo_PN) April 12, 2019
(*)
Viral, Pernikahan Ini Sajikan Menu Mie Instan untuk Undangan yang Datang padahal Tajir, Tamu: Kami Juga Bawa Bekal Sendiri
Source | : | Instagram,Twitter,Kompas TV |
Penulis | : | Andika Thaselia |
Editor | : | Andika Thaselia |