Laporan Wartawan Grid.ID, Nesiana Yuko Argina
Grid.ID - Kasus bullying atau perundungan terus menjadi topik yang ramai dibicarakan publik.
Pasalnya, sejak kasus siswi SMP yang dikeroyok sekumpulan anak-anak SMA mencuat ke publik, banyak kasus serupa yang kemudian muncul.
Hal ini menjadi perhatian banyak orang, khususnya para orang tua yang memiliki anak perempuan.
Kasus tersebut juga menyita perhatian tersendiri bagi psikolog anak, Seto Mulyadi.
Baca Juga : Korban Bullying! Remaja Asal Bangladesh Tewas Dibakar Hidup-hidup Oleh Teman Sekolahnya
Seto Mulyadi atau yang akrab disapa Kak Seto, saat ini juga menjabat sebagai ketua Lembaga Perlindungan Anak Indonesia (LPAI).
Baru-baru ini, Kak Seto bersama dengan penulis sekaligus komedian Raditya Dika melakukan diskusi terbuka menanggapi fenomena bullying.
Dilansir Grid.ID dari tayangan Youtube Raditya Dika pada Senin (15/4/2019), Kak Seto sempat mengutip kata-kata fenomenal dari Bang Napi.
Kalimat tersebut berbunyi 'Kejahatan terjadi bukan hanya karena ada niat pelakunya, tapi juga karena ada kesempatan'.
Baca Juga : Polisi Ungkap Fakta-Fakta Kasus Perundungan dan Penganiayaan Siswi SMP di Pontianak
Rumah Taylor Swift Senilai Rp 405 Miliar Ikut Jadi Korban Kebakaran Parah di Los Angeles?
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Nesiana Yuko Argina |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |