Laporan Wartawan Grid.ID, Mia Della Vita
Grid.ID - Seorang komedian wanita, Nicole Elkabbas didakwa telah membohongi publik agar bisa menggalang dana sebesar 45 ribu Poundsterling atau setara Rp 835 juta.
Perempuan asal Inggris itu diduga berpura-pura mengidap penyakit kanker untuk meraup keuntungan finansial.
Mengutip News.com, Selasa (16/4/2019), Nicole mengatakan menderita penyakit mematikan itu dalam situs penggalangan dana online, GoFundMe.
Baca Juga : Dikabarkan Dekat dengan Vicky Nitinegoro, Nikita Mirzani: Kalau Orang Dewasa Itu Gak Perlu Ngomong Pacaran!
Dia pun mengaku membutuhkan biaya perawatan yang cukup besar.
Namun, setelah diselidik oleh detektif dari Direktorat Kejahatan di Kent, wanita berusia 40 tahun ini diduga tidak mengidap penyakit sama sekali.
Nicole akhirnya didakwa dengan 6 tuduhan penipuan antara Februari sampai Agustus 2018.
Selama 6 bulan, dia disebutkan telah menerima dana sebesar 45.350 Poundsterling atau setara Rp 835 juta.
Baca Juga : Tiket Pre-Sale Avengers: Endgame Mulai Dijual Hari Ini, Sederet Merchant Ini Beri Cashback Gila-Gilaan
Seorang juru bicara Kepolisian Kent mengatakan Nicole dinyatakan bersalah karena telah berbohong memerlukan pengobatan untuk kanker agar mendapatkan donasi dari masyarakat.
"Dia menerima donasi sebanyak 45 ribu Poundsterling (Rp 835 juta) untuk pengobatan kanker yang diduga tidak ia miliki," kata pihak kepolisian, dikutip dari News.com, Selasa (16/4/2019).
Talitha Curtis Bongkar Kelakuan Ibu Angkat, Pernah Sodorin Dirinya ke Om-om di Usia 13 Tahun Demi Hal Ini
Penulis | : | Grid Reporter |
Editor | : | Nurul Nareswari |