Laporan Wartawan Grid.ID, Deshinta Nindya A.
Grid.ID - Di usia berapapun, bekal merupakan hal yang penting untuk aktifitas harianmu.
Apalagi membawa bekal dari rumah sudah pasti kualitas gizi dan kebersihanan makanan lebih terjaga.
Nah, hal yang sama juga dilakukan oleh Sarwendah.
(BACA: Rinni Wulandari dan Jevin Julian Umumkan Jenis Kelamin Anak Pertamanya)
Untuk mengawali hari, Sarwendah tak lupa membawakan bekal untuk Ruben Onsu dan putri kecilnya, Thalia Putri Onsu.
Dilansir Grid.ID dari akun Instagram Sarwendah, @sarwendah29, membagikan tampilan bekal yang kreatif untuk Ruben Onsu.
Bahkan, Sarwendah telah membuat akun Instagram untuk kumpulan resep masakan kreatif ala dirinya.
(BACA: Kerap Tampil Seksi dan Glamor, Begini Penampilan Nia Ramadhani Ketika Berhijab)
Nama akun Instagramnya adalah @resepsarwendah.
Bekal yang telah disiapkan Sarwendah untuk Ruben Onsu hari ini (11/12/2017) adalah ikan selar masak cabe dan rumis tempe kacang panjang.
Dari postingan akun Instagram @sarwendah29, banyak netizen yang kagum dengan kesederhanaan dan kreatifitas ibunda dari Thalia Putri Onsu ini.
(BACA: Iis Dahlia Foto Bareng Cita Citata, Netizen Salfok sama Captionnya : Ada Gak Prestasinya?)
"Haduuhhh... Artis lauknya sederhana banget yak. Padahal orang kaya. Patut di contoh nih," tulis akun @yenni3988.
"Mbak @sarwendah29 luar biasa, cantik perhatian sama suami, anak sederhana, inspirasi buat kita semuaa, walaupun artis tetap santun gak sombong," timpal akun @asih_120.
"Biar sederhana pasti enak karena buatnya penuh cinta dan kasih sayang," ujar akun @nyaimarley.
"Kreatif, meski menunya sederhana, tapi dibuat dengan penuh cinta.," timpal akun @yani_mardiani14.
"Sederhana banget masakannya, tapi ciamik desainnya heeee," tulis akun @yeni_gothica.
Salut! Kreatif sekali Sarwendah!
(*)
Tinggal di Jepang, WNI Ngaku Saat Lahiran Malah Diberi Uang Segini oleh Pemerintah Negeri Sakura
Penulis | : | Deshinta Nindya A |
Editor | : | Deshinta Nindya A |