Laporan Wartawan Grid.ID, Irma Joanita
Grid.ID - Merias diri adalah hal yang selalu dilakukan wanita setiap harinya.
Tak hanya pada wajah, wanita juga selalu menata rambutnya agar terlihat lebih rapi.
Beberapa wanita mengenakan alat pelurus atau pengriting untuk rambutnya.
(BACA : Bosan? Mending Makan Cadbury 5Star, Sensasi Karamelnya Bikin Kamu Nggak Mau Udahan! )
Dan mayoritas menggunakan hair dryer saat mengeringkan rambut.
Berbeda dengan yang lain, hair dryer ini memiliki harga yang jauh lebih mahal.
Hair dryer dari brand Prete Beauty ini ternyata dibanderol dengan harga USD 10.000 atau setara dengan Rp 135 juta.
Wah apa sih yang membedakan hair dryer ini dengan yang lain?
Hair dryer dari Prete Beauty ini ternyata dilapisi oleh swarovski.
Hair dryer ini dihias 4716 kristal emas Swarovski yang memukau.
Ternyata Prete Beauty memberikan 100% penghasilan dari hair dryer swarovski ini untuk Humane Society.
Warna swarovski yang menawan dengan aksen rose gold ini akan menemani hari-harimu.
Tak hanya dapatkan hair dryer mewah, kamu juga berdonasi untuk pelecehan dan kejahatan pada hewan.
(BACA : Meski Menyandang Difabel Wanita Ini Mampu Meraih Emas dan Mengharumkan Nama Indonesia )
Gimana nih menurutmu dengan hair dryer swarovski?(*)
( Sudah Bisa Keluar dari Rehabilitasi, Ammar Zoni: Mental dan Fisik Saya Lebih Sehat - Klik Baca Sumber )
Mendadak Catwalk, Fitri Tropica Bangga Berhasil Ajak sang Suami Tampil Jadi Model
Penulis | : | Justina Nur Landhiani |
Editor | : | Justina Nur Landhiani |