Laporan Wartawan Grid.ID, Septiyanti Dwi Cahyani
Grid.ID – Bagi seorang perempuan, kehamilan adalah suatu kebanggan tersendiri.
Meskipun banyak hal yang kadang tidak menyenangkan terjadi pada perempuan yang sedang hamil.
Seperti morning sick misalnya.
Hampir semua perempuan yang sedang hamil mengalami gejala ini.
Tapi juga ada loh perempuan yang biasa-biasa aja saat hamil.
Beruntunglah mereka yang sama sekali tidak mengalami gangguan saat hamil.
Dilansir Grid.ID dari parents.com, menurut Dr. Marjorie Greenfield hampir 70% perempuan yang hamil merasa mual di pagi hari.
Biasanya morning sick terjadi pada usia kehamilan enam minggu.
Lalu, bagaimana dengan para perempuan yang mengalami morning sick ketika hamil?
(BACA: Seperti Ini Cantiknya Nagita Slavina Kala Kembaran dengan Sang Anak, Cantik Paripurna!)
Kali ini Grid.ID telah merangkum empat cara mudah untuk mengatasi morning sick.
Simak yuk apa aja.
1. Ganti Pengharum Ruangan Botol dengan Pewangi Alami
Ganti pengharum ruanganmu dengan buah segar atau jenis bunga-bungaan.
Misalnya buah lemon atau bunga mawar.
Bagi kamu yang menyukai aroma-aroma yang tidak biasa, bisa menggunakan bunga sedap malam atau bunga lavender.
(BACA: Tips Membentuk Kepribadian Anak Millennials Sejak Dini dari Psikolog Roslina Verauli )
2. Perbanyak Minum Air Putih
Air putih memang memiliki banyak manfaat.
Salah satunya untuk menjaga daya tahan tubuh agar tidak dehidrasi.
Namun, bagi sebagian orang ternyata air putih justru membuatnya merasa tambah mual.
Nah, kamu bisa mencoba trik ini yaitu dengan memakan snack-snack yang rasanya gurih dan asin.
Itu akan menimbulkan rasa haus, dan kamu tetap bisa memenuhi cairan di tubuhmu.
3. Konsumsi Jahe
Tanaman rempah ini ternyata bisa mengurangi rasa mual lho.
kamu bisa menambahkan potongan jahe ini ke dalam teh yang kamu minum di pagi hari.
Atau bisa juga dengan mengkonsumsi jahe dalam bentuk permen.
4. Alihkan Perhatianmu
Morning sick memang sulit untuk dihindari.
Tapi bagaimanapun juga kamu harus bisa melawannya dengan mengalihkan perhatianmu pada hal lain.
Misalnya dengan membaca buku-buku parenting, atau bisa juga dengan jalan-jalan menikmati udara segar di sekitar rumah.
Setidaknya hal ini dapat membantumu untuk sejenak melupakan ketidaknyamanan saat morning sick. (*)
Larang Ayah Rozak Jadi Calon Wali Kota Depok, Ayu Ting Ting Ngaku Tolak Tawaran Terjun ke Dunia Politik, Ternyata ini Alasannya
Penulis | : | Fahrisa Surya |
Editor | : | Fahrisa Surya |