Laporan Wartawan Grid.ID, Nesiana Yuko Argina
Grid.ID - Penyanyi asal Jakarta, Rio Febrian memutuskan pindah dan memboyong keluarganya ke Yogyakarta.
Selain karena beberapa pekerjaan yang ia jalankan, Rio mengaku lebih nyaman tinggal di kota pelajar itu.
Sejak pindah ke Yogyakarta, Rio mengatakan ada beberapa perubahan yang ia rasakan.
Penyanyi berusia 38 tahun itu merasa jika ia memiliki lebih banyak waktu bersama dengan keluarga saat berada di Yogyakarta.
Baca Juga : Oknum ASN Kemenag Yogyakarta Kepergok dalam Video Syur yang Tersebar Melalui WhatsApp
Hal itu ia ungkapkan dalam tayangan YouTube Insert di kanal milik Trans TV.
"Kalau perubahan apa ya? Waktunya lebih banyak. Di sana waktu lebih panjang," ungkap Rio seperti dikutip Grid.ID pada Rabu (24/4/2019).
"Jadi kan kalau gue gak ada kerjaan di sana ya, waktu gue sama anak-anak bisa lebih banyak," lanjutnya.
Selain itu, menurut Rio, kota Jakarta dianggap sudah terlalu padat.
Baca Juga : Sejumlah Nisan di Pemakaman RS Bethesda Yogyakarta Ditemukan Tercabut dari Makam dan Lainnya Hangus Terbakar
Viral, Pembeli Curhat Disuruh Bayar Biaya Pakai Sendok dan Garpu Saat Makan di Warung Mie Ayam, Nota Ini Jadi Buktinya
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Nesiana Yuko Argina |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |