Laporan Wartawan Grid.ID, Nesiana Yuko Argina
Grid.ID - Seorang wanita asal Uni Emirat Arab terbangun dari koma setelah 27 tahun.
Perempuan yang diketahui bernama Munira Abdulla itu mengalami kecelakaan yang cukup parah di tahun 1991 dan membuat ia mengalami koma.
Saat itu, ia dan putranya yang berusia 4 tahun, Omar Webair, mengalami kecelakaan dengan sebuah bus.
Baca Juga : Sempat Susah Move On dari Mantan, Delon Thamrin Ungkap Alasannya Jatuh Cinta ke Aida Noplie Chandra
Keduanya sedang dalam perjalanan pulang setelah menjemput Omar dari sekolah.
Webair berhasil selamat tanpa cedera berkat perlindungan sang ibu.
Sementara Munira menderita cedera otak parah.
Dilansir Grid.ID dari People pada Kamis (25/4/2019), Munira Abdulla terbangun pada Juni 2018 lalu dan memanggil nama putranya.
Baca Juga : Miris! 19 Anak Bawah Umur di Garut Lakukan Hubungan Seks Menyimpang, Rata-Rata Pelaku Pernah Jadi Korban
"Saya tidak pernah menyerah padanya. Dan saya selalu merasa bahwa suatu hari dia akan bangun," ungkap Omar belum lama ini saat diwawancara oleh The National.
"Bertahun-tahun para dokter mengatakan kepada saya bahwa dia (Munira) merupakan kasus yang tidak ada harapan," lanjutnya.
Source | : | people |
Penulis | : | Nesiana Yuko Argina |
Editor | : | Nurul Nareswari |