Laporan Wartawan Grid.ID, Dewi Lusmawati
Grid.ID – Rumah adalah salah satu bangunan yang dijadikan tempat tinggal selama jangka waktu tertentu.
Rumah merupakan tempat tinggal untuk kita hidup, makan, tidur, beraktivitas, dan lain-lain.
Biasanya orang akan membangun rumah dengan megah dan istimewa.
Mengingat banyaknya waktu yang dihabiskan orang di rumah, maka rumah biasanya dibuat senyaman mungkin.
( BACA JUGA: TERPOPULER: Mulai dari Piyama Hingga Tas Mie Instan, Inilah Penampilan Nyentrik Nindy Ayunda Sepanjang Tahun 2017 )
Tapi apa jadinya jika rumah yang kita cintai hanyut terbawa arus banjir yang datang tiba-tiba.
Dilansir Grid.ID dari akun Twitter Kapusdatin Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Sutopo Purwo Nugroho @Sutopo_BNPB, ia memposting sebuah video pada 14/12/2017.
Video tersebut memuat rekaman sebuah rumah yang roboh dan hanyut ke sungai.
Detik-detik rumah roboh dan hanyut ke sungai di Desa Malutu Kecamatan Padang Batung Kabupaten Hulu Sungai Selatan Kalsel. Pondasi rumah tergerus oleh banjir menyebabkan roboh. Tidak ada korban jiwa. #banjir pic.twitter.com/gHXtVg9Gly
— Sutopo Purwo Nugroho (@Sutopo_BNPB) 14 Desember 2017
( BACA JUGA: Hebatnya Jus Kentang, Bisa Bikin Badanmu Jadi Begini, Penasaran? )
"Detik-detik rumah roboh dan hanyut ke sungai di Desa Malutu Kecamatan Padang Batung Kabupaten Hulu Sungai Selatan Kalsel.
"Pondasi rumah tergerus oleh banjir menyebabkan roboh."
Penulis | : | Nindya Galuh Aprillia |
Editor | : | Nindya Galuh Aprillia |