Laporan wartawan Grid.ID, Ria Theresia Situmorang
Grid.ID - Salah satu video populer Jessica Veranda yang sampai sekarang bisa meraup viewers hingga 329 ribu ternyata adalah video one minute review-nya.
Video yang diunggah pada awal Februari 2019 lalu hanyalah sekadar informasi mengenai wahana panah indoor pertama di Jakarta. Namun, penontonnya sangatlah luar biasa.
Ketika ditanyai Grid.ID di mal Kota Kasablanka pada Selasa (30/4/2019), Jessica Veranda sendiri mengakui kalau ia secara pribadi tidak suka vlog yang terlalu panjang.
Baca Juga : Ingin Fokus Berakting, Jessica Veranda Mulai Pilih-pilih Tawaran Syuting
"Karena sejujurnya aku emang kalau nonton vlog itu nggak suka yang panjang-panjang gitu kadang-kadang yang bersifat informatif itu, kadang-kadang cuma orangnya cuma duduk ngasih tahu kok kesannya kayak a bit boring ya, gitu," ceritanya.
Maka dari itu, Ve, panggilan akrabnya, berinisiatif untuk membuat video konten Youtube yang berdurasi pendek namun tetap jelas maksudnya.
"Jadi aku pikir aku mau bikin sesuatu yang informatif tapi padat cuma satu menit. Padat dan jelas. Videonya juga tetep informatif," tambahnya.
Baca Juga : Pertamakali Memandu Acara Berbahasa Inggris, Jessica Veranda Gugup
Talitha Curtis Bongkar Kelakuan Ibu Angkat, Pernah Sodorin Dirinya ke Om-om di Usia 13 Tahun Demi Hal Ini
Penulis | : | Ria Theresia |
Editor | : | Deshinta Nindya A |