Laporan Wartawan Grid.ID, Rissa Indrasty
Grid.ID - Pasangan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina memang tengah aktif menggeluti dunia YouTube.
Sudah banyak tema atau jenis konten video yang telah diproduksi oleh kedua pasangan suami istri ini.
Jelang ramadan, Nagita Slavina mengaku telah mempersiapkan konten dengan tema terbaru untuk channel YouTubenya.
Baca Juga : Berkumurlah dengan Air Garam Setiap Hari, Rasakan 7 Manfaat Luar Biasa ini Untuk Tubuh
Tema tersebut sebenarnya telah dipikirkan sejak lama oleh Nagita Slavina namun baru kali ini konten tersebut baru sempat diproduksi.
Konten tersebut bertajuk islami yang diperuntukkan bagi anak-anak dan juga orangtua.
"Sebenernya ini udah dari jauh-jauh hari aku persiapkan, sebenarnya dari tahun lalu cuman nggak sempet. Akhirnya tahun ini ketemu sama Kak Ela sama Kak Caca, punya Cariustadz.id."
"Terus ngobrol emang dari tahun lalu pengen bikin 1 program di YouTube channel aku untuk belajar agama bareng-bareng, nggak cuma anak-anak tapi orangtua juga. Gimana orangtua mengajarkan agama kepada anak-anak," ungkap Nagita Slavina saat ditemui Grid.ID di kawasan FX Sudirman, Jakarta Pusat, Selasa (30/4/2019).
Baca Juga : Tips Sederhana Membasmi Kecoa dari Rumah, Dijamin Tak Akan Balik Lagi!
Meski berkonsep islami, konten ini akan dibuat semenarik mungkin untuk mendidik para orangtua dan anak-anak di bulan Ramadhan nanti.
"Kebetulan karena bulan puasa kita ada konten kajian sebenernya buat umat islam aja sih belajar soal agama yang lebih seru," ungkap Nagita Slavina.
Masyaallah! Presiden Prabowo Beri Hadiah Rp 100 Juta untuk Mbah Guru yang Viral Ngajar Matematika Lewat Tiktok, Netizen Ikut Girang
Penulis | : | Rissa Indrasty |
Editor | : | Nurul Nareswari |