Grid.ID- Tata ruang dan letak sebuah kota haruslah jelas dan aman.
Karena kualitas kehidupan masyarakat sebuah kota terletak pada tata ruang kota itu sendiri.
Jika tata ruang kota amburadul maka jangan salahkan jika ada kecelakaan yang akan menimpa warga kota.
Dilansir reporter Grid.ID dari Shanghaiist, inilah akibat dari tata ruang kota yang kurang memperhatikan aspek keamanan.
Seorang bocah berusia 7 tahun asal Henan, Tiongkok, terjerumus ke dalam lubang got pada pukul 5 sore.
(BACA : Demi Membeli Cincin untuk Melamar Kekasih, Pria Ini Kumpulkan Uang Koin Hingga Rp 24 Juta!)
Ia hilang entah terbawa arus air ke mana.
Saksi yang merupakan teman korban berusia 5 tahun, mengatakan korban tidak menyadari jika jalan yang dilewatinya terdapat lubang got.
Hal itu dikarenakan lubang tertutup dengan kain putih.
Petugas penyelamat kemudian berusaha menyelamatkannya.
Dengan tim penyelam yang lengkap, mereka turun ke selokan untuk mencari anak laki-laki itu.
Sayang, bocah itu tidak berhasil ditemukan.
Gak Pernah Buat Netizen Bosan dengan Gayanya, Ayu Ting Ting Tampil bak Artis Korea dengan Rambut Unik!
Penulis | : | Linda Fitria |
Editor | : | Linda Fitria |