Laporan Wartawan Grid.ID Linda Rahmadanti
Grid.ID - Serum adalah produk perawatan kulit yang sedang tren di kalangan komunitas kecantikan.
Bahkan pakar perawatan kulit mengatakan bahwa serum merupakan barang wajib yang harus kamu gunakan.
Sama seperti pencuci muka, toner, dan pelembap, serum merupakan hal pokok untuk investasi kulit yang sempurna.
(BACA : Mischa Chandrawinata Akrab Dengan Keluarga, Jessica Mila Belum Mau Diajak Nikah, Loh Kenapa? )
Dilansir Grid.ID dari Boldsky, serum mampu mengatasi berbagai masalah seperti noda hitam, jerawat, pori-pori besar dan kerutan.
Banyak merek produk-produk kecantikan yang menawarkan serum dengan berbagai macam varian harga.
Namun, serum tersebut belum tentu cocok dengan kulit kamu.
Apalagi jika kamu memiliki kulit sensitif, tidak semua produk bisa kamu gunakan loh.
Nah, kamu bisa membuat serum sendiri dengan memanfatkan bahan-bahan alami.
Bahan-bahan yang dibutuhkan antara lain; 1 sendok teh bubuk vitamin C, 2 sendok makan air, 1 kapsul minyak vitamin E, 2 sendok teh gel lidah buaya, dan 1 sendok makan gliserin.
Cara membuatnya juga mudah, ikuti langkah langkah di bawah ini.
Campurkan bubuk vitamin C dengan air secukupnya, keluarkan minyak dari kapsul vitamin E, dan gel lidah buaya.
(BACA : Bukan Suntik Apalagi Narkoba, Ternyata Ini Loh Rahasia Zaskia Gotik Tetap Fit! )
Campurkan semua bahan hingga merata.
Simpan cairan yang dihasilkan ke dalam botol kaca.
Kamu harus membersihkan wajahmu terlebih dahulu sebelum memakai serum ini.
Gunakan ujung jari untuk mengoleskan serum ke wajah secara merata.
Setelah serum meresap, kamu bisa mengaplikasikan pelembab dan tabir surya.
Buat kamu yang memiliki kulit sensitif, kamu bisa mencoba serum ini ke permukaan kulit terlebih dahulu untuk memastikan reaksinya.
(BACA : Penampilan Seksi Jessica Iskandar Menyita Perhatian di Panggung Catwalk Digital Fashion Week Jakarta )
Jika tidak terjadi reaksi alergi atau gatal - gatal baru deh kamu aplikasikan ke seluruh wajah kamu. (*)
Razman Tegur Karyawan Hotman di Pengadilan: Jangan Senyum-senyum, Nasib Saya Dipertaruhkan
Penulis | : | Justina Nur Landhiani |
Editor | : | Justina Nur Landhiani |