Laporan Wartawan Grid.ID, Elizabeth Ayudya RR
Grid.ID - Pada tahun 2017, lagu 'Sayang' yang dibawakan pendangdut asal Surabaya menjadi salah satu tembang terpopuler di tanah air.
Berdasarkan pantauan Grid.ID, video tembang yang diunggah di YouTube tersebut hingga saat ini telah dilihat oleh 109 juta viewers.
Tak hanya itu, para penggemar dangdut hingga kalangan selebritis pun turut mengcover lagu tersebut.
(BACA: Wow, Olahraga Ini Ternyata Bisa Merasakan Kepuasan Layaknya Bercinta... Ini Buktinya)
Seperti baru-baru ini, penyanyi cantik Mulan Jameela menyanyikan lagu 'Sayang' ketika live di Instagramnya.
Suara Mulan Jameela terdengar merdu seperti biasanya.
Sayangnya, istri siri Ahmad Dhani tersebut kurang fasih dengan bahasa Jawa dan tidak hafal dengan lirik lagu tersebut.
(BACA: Ladies Perlu Tahu, Ternyata Kanker Ginekologi Mudah Menyerang Wanita Begini Cara Mengenali Gejalanya)
"Itu nggak bisa aku.
Bahasa Jawanya susah," tutur Mulan dalam video tersebut.
Video itu kemudian diunggah ulang oleh akun @makrumpita dan dibanjiri komentar para netizen.
"Opini aja, dibalik dia seorang pelakor dengan segala masalahnya, gue akuin suara dia memang bagus," tulis pemilik akun @zharborneo.
(BACA: BREAKING: Saudara Perempuan Benarkan Kematian Jonghyun SHINee Akibat Bunuh Diri?)
"Aslinya bagus Mul suaramu.
Tapi sayang kelakuanmu menenggelamkan suara emasmu," tulis pemilik akun @lina_indria.
"Tetap ngefans sama suara Mulan.
Pemilik suara seksi di Indonesia menurutku cuma 2 yaitu Reza Artamevia sama Mulan Jameela.
Hampir semua lagu Mulan juga terkenal dan hampir semua orang hafal," tulis pemilik akun @behel_dheeproject.
(BACA: Ajaib, Sebuah Keluarga di Italia Tak Bisa Rasakan Sakit Pada Tubuhnya)
"Suaranya Mulan emang dari dulu bagus," tulis pemilik akun @inulnunul.
Nah, kalau menurutmu gimana nih tentang suara Mulan ketika mengcover lagu 'Sayang'? (*)
Berjuang Halalin Pacar di Jepang dan Sudah Dilamar, Pria Wonogiri Berujung Ditinggal Nikah: Tak Kusangka
Penulis | : | Atikah Ishmah W |
Editor | : | Atikah Ishmah W |