Laporan Wartawan Grid.ID, Nopsi Marga
Grid.ID - Korea Selatan menjadi salah satu negara yang memiliki aturan cukup ketat.
Setiap warganya yang berjenis kelamin laki-laki harus mengikuti wajib militer.
Wajib militer biasanya dilakukan selama 2 tahun.
Baca Juga : Peroleh Kejutan dari Member EXO, Xiumin Berurai Air Mata!
Peraturan ini berlaku bagi semua, tak terkecuali para selebriti dan para boyband yang berasal dari Korea Selatan.
Kyuhyun Super Junior, salah satu anggota boyband yang telah menyelesaikan wajib militernya pada Selasa (7/5/2019), pukul 18.00 waktu Korea Selatan.
Berbeda dengan juniornya, Xiumin EXO baru memulai wajib militer.
Baca Juga : Sudah Dikonfirmasi Tanggalnya, Xiumin akan Jadi Member Pertama EXO yang Berangkat Wamil!
Melansir laman Soompi, Xiumin memulai wajib militer pada Selasa (7/5/2019) siang.
Xiumin menjadi member EXO yang pertama menjalani wajib militer.
Bahkan pendaftaran Xiumin untuk wajib militer terkesan dirahasiakan.
Baca Juga : Akhirnya Xiumin EXO Punya Akun Instagram, Yuk Intip!
Kegiatan wajib militer Xiumin akan dimulai di Pusat Pelatihan di Yanggu, Provinsi Gangwon.
Xiumin akan memasuki divisi Infanteri 2 dan menjalankan 4 minggu pelatihan militer dasar.
Melansir laman Koreaboo, Pasukan Nodo, tempat Xiumin akan dilatih, merupakan lokasi untuk melatih pasukan terbaik.
Baca Juga : Lagi Promosi Bareng EXO-CBX, Mendadak Xiumin Ditanya Soal Karir Akting
Selama wajib militer, Xiumin tidak bisa leluasa menggunakan akses internet dan handphone.
Xiumin pun berpamitan dengan para penggemar di akun Instagram pribadinya.
"Aku akan pergi sedikit lebih lama, sampai jumpa untuk sesaat," tulis Xiumin dalam kolom caption unggahannya.
Baca Juga : Xiumin EXO Ungkap Alasan Manis Ogah Bikin Tato di Tubuhnya
Xiumin juga terlihat memamerkan foto dirinya dengan kepala botak ala tentara.
View this post on Instagram
Tak sendiri, Xiumin diantar oleh member EXO, TVXQ, dan staf SM Entertainment ke lokasi wajib militernya.
Hal tersebut diunggah oleh Chanyeol di akun Instagram pribadinya.
Baca Juga : Muncul di Teaser MV EXO-CBX, Kunci Emas yang Dipakai Xiumin Langsung Ludes Terjual
Melansir laman Koreaboo, wajib militer yang dijalani Xiumin dapat selesai pada 6 Desember 2020.
(*)
Larang Ayah Rozak Jadi Calon Wali Kota Depok, Ayu Ting Ting Ngaku Tolak Tawaran Terjun ke Dunia Politik, Ternyata ini Alasannya
Source | : | Instagram,Koreaboo,Soompi |
Penulis | : | Grid Reporter 2 |
Editor | : | Deshinta Nindya A |