Grid.ID - Kisah malang dialami Lucy Parke yang harus kehilangan nyawanya di usia 8 tahun.
Lucy Parke menjadi salah satu anak pengidap penyakit langka bernama Hutchinson Gilford Progeria.
Penyakit langka ini membuat Lucy Parke mengalami penuaan 8 kali lebih cepat dari orang pada umumnya.
Baca Juga : Rahasia Kulit Cantik dan Awet Muda, Cukup Konsumsi 9 Jenis Makanan ini!
Ketika lahir, Lucy adalah seorang bayi sehat dan normal.
Namun, ia didiagnosis penyakit progeria ketika berusia 9 bulan.
Penelitian mengungkapkan bahwa Progeria, adalah kondisi langka yang mempengaruhi anak-anak.
Ini adalah penyakit yang sangat langka yang mempengaruhi kira-kira satu bayi dalam delapan juta kelahiran.
Baca Juga : Perbedaan Parfum, Body Mist, Eau de Toilette, dan Colonge yang Wajib Kamu Tahu!
Penyakit ini diyakini sangat agresif.
Dokter mengklaim bahwa kondisi yang bernama sindrom Hutchinson Gilford, tidak terdeteksi pada saat awal kelahiran.
Kondisi ini terlihat saat anak mulai tumbuh dan sering terlihat pada usia 9-24 bulan, dengan ciri anak-anak terlihat menua dengan cepat daripada anak-anak biasa.
Source | : | nakita.grid.id |
Penulis | : | None |
Editor | : | Ulfa Lutfia Hidayati |