Laporan Wartawan Grid.ID, Elizabeth Ayudya RR
Grid.ID – Keluarga adalah tempat ternyaman untuk berpulang.
Setiap insan tentu akan merasakan rindu pulang dan tentu akan bahagia ketika dapat pulang ke rumah dan berkumpul bersama keluarga.
Hal tersebut kini tengah dialami oleh musisi senior, Maia Estianty.
Berdasarkan pantauan Grid.ID pada postingan Maia di instagramnya, dirinya terlihat sangat bahagia ketika akhirnya dapat melepas rindu dengan keluarganya yang tinggal jauh darinya.
(Gara-gara Pertimbangan ini, El Rumi Bimbang Bakal Lanjut Kuliah di London atau Nggak)
El Rumi yang ikutan nongol di postingan tersebut pun t ampak tersenyum manis.
"Judulnya pada datang dari jauh semua.
My sister @astrimerianti datang dari Canberra, my sister @winnyharjono baru datang dari KL, ibu saya @kusthini_hs baru datang dari Surabaya, my son @elelrumi baru datang dari UK, saya baru datang dari Jepang, kumpul...," begitu bunyi caption pada postingan Maia.
Seperti biasa, postingan Maia beberapa menit yang lalu t ersebut langsung mendapat banyak likes dan komentar para netizen.
Salah satu netizen, justru salah fokus dengan mengomentari hubungan Maia dengan seorang pengusaha yang tempo hari diduga pergi dengan mantan istri AHmad Dhani tersebut ke Tokyo.
"Senangnya bunda," tulis pemilik akun @niahhijab.
"Bahagia selalu bunda dan keluarga," tulis pemilik akun @maulipeppo.
"Judulnya silaturahmi ini," tulis pemilik akun @yuli18keisha.
"Alhamdulillah bunda seneng banget ya bun.
Semoga selalu kompak sama keluarga juga sama anak-anak," tulis pemilik akun @muzliek62.
"Kapan nih resepsinya?
Semoga langgeng dan bahagia," tulis pemilik akun @seviana70.
Nah, tuh Bun, kira-kira kapan sebar undangan? (*)
Talitha Curtis Bongkar Kelakuan Ibu Angkat, Pernah Sodorin Dirinya ke Om-om di Usia 13 Tahun Demi Hal Ini