Grid.ID - Siapasih yang nggak suka dengan jajanan pasar, bakso?
Hampir semua kalangan menyukai makanan yang satu ini, bukan cuma karena bentuknya yang bulat tapi rasanya juga nggak kalah enak.
Bakso merupakan makanan yang terbuat dari daging giling yang dicampur dengan tepung tapioka, kemudian dibentuk bulat-bulat dan direbus sampai matang.
Cara penyajian bakso biasa dengan tambahan mi, bihun, sayuran seperti toge dan sawi, dibubuhi bawang goreng dan seledri kemudian diguyur kuah bening nan gurih.
Agar rasa bakso lebih nikmat kamu bisa tambahkan saus, kecap, cuka dan sambal dalam seporsi bakso.
(Baca Juga : Lama Nggak Ketemu Ashanty Malah Dibully, Loh Kok?)
Makanan ini mudah ditemukan, mulai di pinggir jalan hingga di restoran ternama kamu bisa pesan bakso.
Meski banyak kedai yang menjajakan bakso dengan varian yang mulai berkembang seperti bakso urat, bakso telur, bakso beranak hingga bakso mozzarella.
Tapi ada yang berbeda di kedai Bakso Gulung Bragi, dari namanya saja sudah terdengar aneh "bakso gulung".
Rupanya bakso di kedai yang satu ini disajikan dalam bentuk yang sedikit berbeda, bakso digulung dengan kembang tahu dan di dalam baksonya berisi daging cincang.
(Baca Juga : Hayo Tebak Wajah Polos Siapakah Ini? Netizen : Cantiknya Alami
Kedai Bakso Gulung Bragi berada di Jlan Palayu No.21, Bogor, Jawa Barat.
Ketemu Duta Sheila On 7 yang Lagi Naik Motor Listrik di Jalanan Kota Yogyakarta, Emak-emak Ini Rela Susulin: Si Adek Minta Ngejar
Penulis | : | Nailul Iffah |
Editor | : | Nailul Iffah |