Laporan Wartawan Grid.ID, Corry Wenas Samosir
Grid.ID - Putus dari Hilda Vitria, tak butuh lama untuk Billy Syahputra menggandeng seorang wanita.
Billy Syahputra dikabarkan sudah dua bulan menjalin hubungan dengan Elvia Cerolline atau El.
Meski belum lama menjalani hubungan, Billy Syahputra telah memperkenalkan El kepada keluarganya.
Hal itu diungkapkan Billy Syahputra usai mengisi acara dikawasan Tendean, Jakarta Selatan, Jumat (10/5/2019).
"Untuk El sendiri sudah ketemu sama keluarga gue, keponakan gue, dan kakak gue, keluarga besar gue pokoknya," ucap Billy.
Baca Juga : Tanpa Ditemani Ruben Onsu, Sarwendah Berangkat ke Singapura Untuk Melahirkan
Ditemui di lokasi yang sama, Elvia Cerolline pun menceritakan pengalamannya bertemu dengan keluarga Billy.
Elvia merasa disambut baik oleh keluarga Billy Syahputra itu.
"Baik-baik semuanya, ramah-ramah ponakannya lucu-lucu apalagi El kan suka banget sama papahnya dia lucu," ucap Elvia ditempat yang sama.
Baca Juga : Nama Putra Pangeran Harry dan Meghan Markle Punya Makna Mendalam, Terungkap Sumber Inspirasinya
Senada dengan El, Billy pun menyadari bahwa keluarganya menyambut baik kehadiran El.
Billy mengaku orangtuanya akan memberi dukungan untuk kelanjutan asmaranya bersama El.
"Orangtua gue selagi gue bahagia, selagi Bang Billy atau anaknya bahagia ngejalanin sama siapapun, pasti orangtua selalu ngedukung."
"Beneran orangtua gue itu tipe orang yang nggak pengin tahu dan nggak kepo juga urusan percintaan gue," ungkap Olga Syahputra itu.
(*)
3 Shio Paling Hoki Besok 20 Desember 2024, Peluang Baru Membuka Banyak Kesempatan, Senangnya!
Penulis | : | Corry Wenas Samosir |
Editor | : | Winda Lola Pramuditta |