Laporan Wartawan Grid.ID, Asri Sulistyowati
Grid.ID - Akhir tahun lalu, Ridho Rhoma dikabarkan akan naik pelaminan tahun 2019 ini.
Kabar bahagia ini disampaikan langsung oleh ayah dari Ridho Rhoma, Rhoma Irama.
Dikutip Grid.ID dari TribunSeleb.com pada Jumat (10/5/2019), menurut penuturan sang Raja Dangdut kala itu, Ridho Rhoma telah bertemu jodoh dan berencana menikah setelah lebaran tahun ini.
Baca Juga : Kuasa Hukum Ridho Rhoma Ungkap Alasan Kliennya Belum Dieksekusi Jaksa
"Insyaallah dalam waktu dekat dia mau kawin. Insyaallah dalam waktu dekat mudah-mudahan habis lebaran," ungkap Rhoma pada 31 Desember 2018.
"Iya 2019 dia sudah ada tunangannya tapi belum bisa diapakan (publikasikan) Insyaallah (kalau sudah waktunya nanti)," sambungnnya.
Rupanya, rencana tersebut terganjal dengan adanya eksekusi jaksa atas hasil putusan kasasi Mahkamah Agung.
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Asri Sulistyowati |
Editor | : | Deshinta Nindya A |