Grid.ID - Syahrini memang sukses memenangkan restu keluarga Reino Barack, dibandingkan Luna Maya.
Akan tetapi, Luna Maya menang telak dari Syahirni yang ngaku punya kos-kosan.
Hal ini dikarenakan Luna Maya terbukti punya vila mewah di Pulau Dewata Bali.
Baca Juga : Luna Maya Ucapkan Selamat Hari Ibu, Potret Muda sang Mama Langsung Jadi Sorotan : Mirip Artis!
Tak seperti Syahrini yang kerap memamerkan kekayaannya, Luna Maya ternyata tak kalah tajir.
Luna Maya diketahui memiliki sebuah vila di kawasan Canggu, Kuta Utara, Pulau Dewata Bali.
Tak tanggung-tanggung, vila mewah milik mantan kekasih Ariel Noah itu memiliki harga sewa yang cukup fantastis.
Baca Juga : Luna Maya Sebut Suaminya Berzodiak Virgo dan Pandai Bikin Lagu, Ariel NOAH?
Dilansir Grid.ID dari via situs penyedia jasa perjalanan online terlihat interior dan fasilitas mewah di Vila Luna Maya.
Harga sewa vila tersebut terbilang fantastis, yaitu sekitar 1,5 juta hingga 1,8 juta permalam.
Seperti yang terlihat pada laman https://www.airbnb.co.id, harga sewa vila milik perempuan berzodiak virgo itu tertulis sebesar Rp 1.432.958 per malam.
Baca Juga : Gamis hingga Kaftan, Intip Adu Fashion Hijab Stylish untuk Bukber ala Syahrini VS Luna Maya
Hal ini berbeda dengan harga yang tertera di laman https://www.booking.com yang tertulis sebesar Rp 7,2 Juta/4 malam, alias Rp 1,8 juta per malam.
Lantas seperti apa vila mewah milik eks Reino Barack tersebut?
Fasilitas yang terdapat di vila Luna Maya antara lain tiga buah kamar tidur, ruang tamu, area makan, dan dapur lengkap dengna kulkas.
Tak hanya itu, fasilitas lain seperti TV layar datar, Wifi, kamar mandi, hingga kolam pribadi disediakan vila mewah tersebut.
Pemandangan di sekitar vila Luna Maya juga terlihat sangat asri dan nyaman.
Berikut ini tampilan interior Vila Luna Maya di kawasan Canggu, Bali, Indonesia.
Baca Juga : Mengaku Sudah Ada Cinta yang Baru, Luna Maya: Ya Kalau Menurut sang Pujaan Hati Gak Boleh Posting Berdua
Tampilan Luar Villa
Tampak dari luar, Vila Luna Maya terlihat sederhana dan khas bernuansa Bali.
Dari luar vila, sudah tampak asri dengan banyaknya tanaman di sekitarnya.
Baca Juga : Usai Lelah Isi Acara, Begini Respon Luna Maya Hadapi Fans yang Ingin Foto Bareng
Belakang Vila
Tak hanya area depan, bagian belakang vila terdapat pemandangan yang tak kalah cantik.
Tanaman di sekitar kolam renang semakin menambah kesan natural dan asri.
Baca Juga : Geng Menteri Ceria Kompak Pamer Foto Saat Hangout Bareng, Sosok Luna Maya Jadi Sorotan, Kenapa?
Kolam Renang
Fasilitas kolam renang ini juga tampak sangat nyaman lantaran berukuran cukup besar.
Selain itu, area kolam renang juga dikelilingi tanaman hijau dan pemilihan lampu yang memberi kesan hangat.
Baca Juga : Kepergok Nge-Dance BTS cuma Pakai Baby Doll, Tampilan Luna Maya Jadi Sorotan!
Kamar Mandi
Tak jauh dari kolam renang terdapat kamar bilas dan kamar mandi.
Bernuansa serba vintage dengan pemilihan batu marmer yang memberi kesan mewah.
Kamar Tidur
Area utama villa ini adalah kamar tidur yang sangat luas dan nyaman.
Kasur king size dan nuansa putih di kamar tidur memberi kesan nyaman dan bersih.
Baca Juga : Lihat Gaya Seksi Luna Maya Pakai Jumpsuit Merah Mahal Seharga 40 Juta Rupiah, Cantik Banget!
Selain itu, pemilihan kabinet kayu untuk tempat penyimpanan dan kerangka atap semakin memberi kesan otentik.
Ruang Makan
Ruang makan di vila ini juga tampak luas.
Baca Juga : Tak Malu Pakai Daster di Lokasi Syuting, Tampilan Rumahan Luna Maya Jadi Sorotan, Tetap Cantik!
Selain itu, meja berukuran lumayan besar, cukup untuk enam orang.
Terdapat sentuhan alam di area ini dengan meletakkan vas bunga di tengah meja makan.
Ruang Tamu
Baca Juga : Cuma Pakai Sandal Teplek, Maia Estianty Keluarkan Biaya Jutaan Rupiah Saat Foto Mesra dengan Sang Suami
Kursi sofa berukuran cukup besar, semakin lengkap dengan adanya bantal kursi dan meja.
Area ruang tamu terdapat banyak furniture unik sebagai hiasan.
Dapur
Dapur di vila Luna Maya bernuansa serba putih yang memberi kesan bersih dan rapi.
Selain itu, terlihat adanya peralatan modern yang mendukung aktivitas memasak di sana. (*)