Laporan Wartawan Grid.ID, Septi Nugrahaini
Grid.ID – Penggemar SHINee, Shawol dan K-Popers Indonesia lainnya mulai gerah dengan cibiran netizen.
Kondisinya, kini mereka tengah berduka atas kematian Jonghyun SHINee.
Namun beberapa pihak justru menilai bentuk belasungkawa itu berlebihan.
Netizen bahkan ada yang membandingkan sikap para K-Popers yang lebih peduli pada Jonghyun dibanding dengan bencana yang terjadi di Palestina.
Terlebih lagi setelah salah satu akun meme di twitter menyinggung peristiwa ini.
Seorang Shawol bernama Wina Andana Putri pun mulai tergerak untuk membuka penggalangan dana lewat situs donasi online.
Ia menuliskan jika donasi tersebut akan disumbangkan untuk beberapa project.
(Baca: Ribuan Fans Mengantar Kepergian Jonghyun SHINee ke Peristirahatan Terakhir)
Seperti untuk konservasi hewan, project yang ada di Indonesia, dan untuk kemanusiaan di Palestina.
Project ini mengatasnamakan ‘From Jonghyun to Indonesia and Palestine’.
Project donasi ini masih dibuka hingga 26 hari ke depan.
Awalnya hanya memiliki target sejumlah Rp 5 juta.
Namun menurut pantauan Grid.ID dari website yang bersangkutan pada Kamis (21/12/2017), jumlah donasi yang terkumpul sudah mencapai Rp 48 juta.
Sebelumnya, seorang perwakilan Shawol juga telah melayangkan somasi untuk pemilik akun tersebut untuk permintaan maaf.
Meski sempat memanas, kini kedua belah pihak telah berdamai.
Well, lebih bijak dalam berkomentar ya, guys! (*)
Feby Marcelia Kepergok Netizen Jalan Sama Pria Baru padahal Baru Cerai, Revand Narya: Ini Bukti Allah Nggak Tidur
Penulis | : | Winda Lola Pramuditta |
Editor | : | Winda Lola Pramuditta |