Laporan Reporter Grid.ID, Afif Khoirul Muttaqin
Grid.ID - Kejadian tabrak lari kerap terjadi dan menyisahkan korban.
Terkadang dalam kasus tabrak lari korban tidak mendapat pertanggung jawaban dari si pelaku.
Hal ini tentu sangat merugikan bagi korban yang mengalaminya.
Dan miris sekali bagi pelakunya yang tega sekali melakukan perbuatan seperti itu.
Hal ini tentu menjadi permasalahan tersediri bagi para pengendara untuk wasapada.
Selalu hati-hati ketika berkendara jangan sampai menjadi korban oleh oknum yang tidak bertanggung jawab.
Seperti sebuah kejadian yang diunggah di akun Instagram @agoezbanz ini.
Seorang pelaku yang diduga melakukan tindakan tabrak lari mencoba kabur.
( BACA : Benarkah Seri iPhone Sebelumnya Sengaja Dibuat 'Lemot' Apple?)
Namun, pengemudi ini berhasil diberhentikan oleh seorang pengemudi motor.
Dalam video tersebut terlihat seorang pengendara sepeda motor memberhentikan sebuah mobil berwarna hitam.
Setelah diberhentikan pria dalam mobil ini di tanya, "Siapa yang menabraknya tadi?"
Pria ini menjawab, "Tadi ada taksi yang menabrak lalu kabur ke arah sana."
( BACA : Adem Banget! Begini Ucapan dan Doa dari Jane Shalimar untuk Vanessa Angel yang Tengah Berulangtahun)
Namun setelah ditelisik lagi dengan pertanyaan, "Ke arah mana Pak?"
"Bapak tolong berhenti dulu, disini!"
Pengendara ini mulai panik dan mencoba nekat kabur padahal di depanya masih ada pengendara sepeda motor.
Orang yang memberhentikan tadi langsung berteriak, "Berhenti dulu woy!"
( BACA : VIDEO - Haru! Ini yang Dilakukan Melly Goeslaw di Palestina, 'Masya Allah' Terdengar Dari Suaranya)
Melihat situasinya orang kunci mobil langsung dicabut dan orang ini dipaksa berhenti.
Selengkapnya lihat videonya di bawah ini:
(*)