Laporan Wartawan Grid.ID, Rangga Gani Satrio
Grid.ID - Penyanyi dangdut Ayu Ting Ting dituding mencuri foto milik orang lain yang kemudian dia unggah di akun media sosialnya.
Parahnya, foto tersebut digunakannya untuk keperluan kerjasama endorse produk.
Ayu Ting Ting mengaku kejadian tersebut terjadi di luar kuasanya, sebab ada tim manajemen yang mengurus endorse.
Kesalahan tim managemennya itupun membuat Ayu Ting Ting geram.
Baca Juga : Hadir di Acara Kelulusan Putrinya, Marshanda Ungkap Pesan Menyentuh Untuk Sienna
"Saya kaget kan saya bangun tidur tiba-tiba banyak DM, saya enggak tau apa-apa kan," kata Ayu Ting Ting saat ditemui tim Grid.ID di Lapangan Trans City, BSD City, Tangerang Selatan pada Sabtu (18/5/2019).
"Saya langsung hubungi tim manajemen endorse, saya marah-marah lain kali enggak boleh kayak gini harus lebih teliti lagi dia juga langsung urusin sih," tegas Ayu.
Baca Juga : Anaknya Didiagnosa Autism Spectrum Disorder, Anji Manji dan Wina Natalia Terapkan Diet Makanan Untuk Sigra
Dalam kejadian tersebut ibu anak satu itu tidak mengalami kerugian dari segi materi.
Hanya saja Ayu Ting Ting harus menerima komentar pedas dari netizen terkait masalah tersebut.
"Sampe sekarang enggak ada sih (kerugian) ya paling saya kena bully, sudah biasalah ya enggak ambil pusing," pungkas Ayu Ting Ting.
Nyesek, Abidzar Al Ghifari Sampai Lakukan Ini Demi 'Hadirkan' Mendiang Uje di Pernikahan sang Adik, Umi Pipik Auto Mewek
Penulis | : | Rangga Gani Satrio |
Editor | : | Winda Lola Pramuditta |