Laporan Wartawan Grid.ID, Linda Rahmad
Grid.ID - Sistem keamanan ponsel yang sedang menjadi tren adalah sensor sidik jari.
Sensor sidik jari ini kabarnya tahun depan akan mengalami perkembangan lagi yaitu, sensor sidik jari in-display.
Beberapa minggu yang lalu Vivo diklaim sebagai merek pertama yang akan meluncurkan ponsel dengan sensor sidik jari in-display.
Dilansir Grid.ID dari androidcentral, OnePlus 6 akan diluncurkan pada Maret mendatang dengan sensor sidik jari in-display.
( BACA JUGA: Mengharukan, Lihat Bagaimana Seekor Anjing Bersedih Menemani Mayat Kawannya Sepanjang Malam )
Sebelumnya OnePlus 5 dan onePlus5T yang diluncurkan pada tahun ini juga termasuk jajaran ponsel terbaik.
Namun nampaknya seri selanjutnya akan semakin melengkapi kecanggihan ponsel seri ini.
Synaptics mengumumkan bahwa Vivo adalah ponsel pertama yang diluncurkan dengan menggunakan sensor sidik jari in display kemudian disusul dengan OnePlus 6.
Ponsel ini dibekali dengan prosesor Snapdragon 845 yang akan membuat kinerjanya maksimal.
( BACA JUGA: Inilah Deretan Tokoh Dunia Sastra yang Sesuai dengan Karakter Zodiak, Kamu Mirip dengan Siapa ya? )
Tidak hanya berhenti di sensosr sidik jari in-display, kabarnya ponsel ini dilengkapi dengan teknologi Face ID.
Teknologi Face ID, teknologi pengenalan wajah untuk membuka ponsel seperti yang ada pada iPhone X.
OnePlus 6 juga akan memiliki modul kamera 3D dimana ia bekerja dengan menggunakan inframerah untuk mengukur ketajaman.
Ponsel ini mengadopsi desain layar bezel dengan lebar 6.51 inci, resolusi layar Full HD, dengan rasio aspek 18:9. (*)
Anaknya Pergoki Suami Selingkuh di Rumah Saat Ia Pergi Umroh, Selebgram Ini Akhirnya Usir Meski Belum Cerai: Temenin Tuh Pacar Lu
Source | : | androidcentral |
Penulis | : | Nindya Galuh Aprillia |
Editor | : | Nindya Galuh Aprillia |