Laporan Wartawan Grid.ID, Rangga Gani Satrio
Grid.ID - Tasya Kamila memiliki tanggung jawab sebagai ibu, setelah melahirkan anak pertamanya pada Senin (13/5/2019).
Kini anak yang diberi nama Arrasya Wardhana Bachtiar itu dirawat sendiri oleh Tasya Kamila di rumahnya.
Tasya Kamila mengaku bahwa anaknya termasuk bayi yang tidak rewel.
Baca Juga: Tanggapan Tasya Kamila Soal Netizen yang Mengomentari Bentuk Tubuhnya Usai Melahirkan
Malahan ia menilai anaknya adalah bayi yang cerdas.
"Kalau kata orang-orang sih enggak (rewel), kita kan anak pertama jadi kita enggak tahu bayi yang rewel seperti apa," kata Tasya Kamila saat ditemui Grid.ID di kawasan Cinere, Depok, Jawa Barat pada Minggu (19/5/2019).
"Tapi orang di sekitar kita 'wah senang yah bayinya enggak rewel," lanjutnya.
Baca Juga: Tasya Kamila Beri Tugas Kepada Suami untuk Ganti Popok Anak, Randi Bachtiar: Jijik sih Awalnya
"Alhamdulillah sih benar-benar enggak rewel," ungkap Tasya.
Rencana Kim Sae Ron Sebelum Meninggal, Sempat Ubah Nama sampai Akan Buka Kafe Usai Kena Cancel Culture
Penulis | : | Rangga Gani Satrio |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |