Laporan Wartawan Grid.ID, Siti Sarah Nurhayati
Grid.ID - Musisi Melly Goeslaw menceritakan pengalaman berharganya selama berada di pengungsian warga Palestina yang terletak di Kilis (perbatasan antara Turki dan Suriah).
Banyak pelajaran yang diperoleh oleh istri dari Anto Hoed ini.
Meski hanya beberapa hari Melly berada di Kilis, ia mengaku merasakan apa yang selama ini warga Palestina rasakan.
(BACA: Tulis Caption Begini, Ibunda Ayu Ting Ting Kena Julid Netizen)
Namun dibalik konflik antara Palestina dan Israel itu, ia mengaku menemukan kedamaian di dalamnya.
"Pelajarannya ternyata memang pahit, getir gitu ya menjadi mereka, tapi saya kok ngerasa ada kedamaian juga karena jauh banget dari duniawi, mereka tuh nggak main medsos," ungkapnya saat ditemui Grid.ID di kediamannya, kawasan Bintaro, Tangerang Selatan, Minggu (24/12/2017).
"Jangankan mereka ya, teman saya yang Nabila itu aja punya medsos, tapi cuma untuk memberikan info aja untuk orang lain. Nggak untuk stalking atau nonton tv atau yang lainnya. Nggak ada deh pokonya media-media itu nggak ada," tuturnya kembali.
Hal tersebut diakui Melly karena menurutnya masyarakat yang berhasil lolos dari konflik itu, lebih memprioritaskan ibadah daripada urusan duniawi.
Bahkan jauh dari campur tangan dunia luar, sehingga masyarakat di sana seperti memiliki kedamaiannya sendiri.
"Mereka kesehariannya cuman ibadah, isi perut ala kadarnya, sama cita-citanya semua menghafal Al-Quran," katanya.
(BACA: Syahrini Dikecam Akun Pecinta Hewan, Duh Ada Apa Dengan Inces?)
Hal tersebut ternyata ditanamkan dari usia sedini mungkin.
Maka menurut pemilik nama lengkap Meliana Cessy Goeslaw ini, hampir 70 persen anak-anak yang berada dipengungsian sudah bisa menghafal Al-Quran.
"Disitu 70% anak-anak itu hafal Al-Quran, ada yang sudah sampai 30 juz ada yang belum, tapi semua hafal Al-Quran, MasyaAllah banget sih, jadi ya damai kalo saya lihatnya,"
"Banyak sih yang bisa saya petik dari situ bahwa ya nggak boleh terlalu sekuler jadi orang, tapi kan kita hidup di tengah negara yang beda juga sama mereka," tutupnya. (*)
Bikin Ngakak, Momen Sopir Kebingungan saat Anak Bule Nangis Ditinggal Ibunya di Bus
Penulis | : | Widyastuti |
Editor | : | Widyastuti |