Laporan Wartawan Grid.ID, Septi Nugrahaini
Grid.ID - Menjadi fans idol K-Pop selalu penuh dengan perjuangan.
Salah satunya adalah dengan menyiapkan uang di tabungan dengan jumlah yang cukup besar.
Apalagi kalau kamu adalah fans garis keras.
(BACA: Maksud Hati Mau Menyembuhkan Penyakit Hati, Seorang Wanita Malah Keracunan Sup Kodok Buatan Sendiri)
Membeli albumnya, datang ke konser hingga ke fan signing adalah hal lumrah.
Tapi, tahukah kalian apa yang dirasakan oleh fans garis keras setiap berjuang untuk lebih dekat dengan idolanya?
Dilansir Grid.ID dari Koreaboo, inilah 6 perjuangan yang harus dirasakan oleh para fans itu.
(BACA: Maksud Hati Mau Menyembuhkan Penyakit Hati, Seorang Wanita Malah Keracunan Sup Kodok Buatan Sendiri)
1. Konser rasa perang
Saat pengumuman konser, salah satu yang ditunggu adalah pembelian tiket.
Tiketnya biasa dijual secara online.
Kalian harus menyiapkan kuota dan jaringan internet lancar agar bisa memenangkan satu tempat dari ribuan orang yang berebut itu.
2. Punya setiap versi album
Sekali comeback, idol K-Pop juga selalu mengeluarkan versi lainnya.
Versi lain ini biasa disebut dengan album repackaged.
Meski masih terhitung album yang sama, tapi album repackged biasanya memiliki satu atau dua lagu baru.
(BACA: Kata Nindy Ayunda soal Pelakor: Mereka Mungkin Lupa Definisi Bahagia)
3. Berburu photocard
Photocard biasanya ada di dalam album.
Karena itu, biasanya membeli banyak album untuk mendapatkan photocard yang berbeda.
Photocard dalam album pun biasanya dipilih secara random.
(BACA: Bercinta Saat Menstruasi, Kenapa Nggak? Intip yuk Cara Melakukannya)
4. Beli produk yang ambassadornya adalah idol
Idol K-Pop biasanya menjadi bintang iklan untuk sebuah produk.
Produk Korea selalu dikemas dengan menarik karena memilih idol terkenal untuk menjadi brand ambassadornya.
5. Menunggu idol dalam waktu yang lama
Para fans akan rela menunggu idolnya dalam waktu yang lama.
Tidak peduli cuaca dingin maupun panas.
Sedangkan para idol hanya akan berlalu saja dalam beberapa detik.
(BACA: Mau Berhenti Konsumsi Pil KB? Waspada, Hal Ini yang Akan Terjadi Pada Tubuhmu)
6. Bawa kamera berat
Para fans khusunya fansite selalu menyuguhkan foto berkualitas tinggi dan ekslusif.
Mereka mengambilnya dengan menggunakan kamera berlensa tele yang panjang dan berat.
(BACA: Video Audisinya Viral, yuk Intip Penampilan Kontestan Indonesian Idol Marion Jola)
Gimana nih menurut kalian? (*)
Bikin Ngakak, Momen Sopir Kebingungan saat Anak Bule Nangis Ditinggal Ibunya di Bus
Penulis | : | Atikah Ishmah W |
Editor | : | Atikah Ishmah W |